Salin Artikel

Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Daftar Jadi Bakal Calon Gubernur Kalbar

Perwakilan tim relawan, Wahyu Hidayat mengatakan, diperlukan figur seperti Herzaky Mahendra Putra untuk ikut mewarnai kontestasi pemilihan Gubernur Kalbar, sebagai juru bicara atau pun representasi anak muda.

"Pemilih terbanyak hari ini anak muda. Pilpres 2024 menunjukkan, kekuatan anak muda memiliki peran signifikan,” kata Wahyu dalam keterangan tertulis, Selasa (9/4/2024) malam.

Wahyu meyakini, kini saatnya anak-anak muda terwakili aspirasinya di Pilgub Kalbar 2024. Kalbar perlu akselerasi untuk mewujudkan Kalbar Maju dan Sejahtera.

“Perlu sosok muda untuk itu, inilah mimpi kami," ujar Wahyu.

Terlebih, lanjut Wahyu, Partai Demokrat adalah rumah bagi sosok Herzaky Mahendra Putra yang merupakan putra daerah Kalbar.

“Beliau tokoh muda asal Kalbar yang terbukti mampu mengemban amanah strategis di kepengurusan pusat Partai Demokrat,” ungkap Wahyu.

Dengan mendaftarnya Herzaky sebagai calon gubernur, tentu ini suatu kekuatan untuk menjadi pertimbangan.

Menurut Wahyu, Herzaky adalah satu-satunya kader partai aktif yang saat ini mendaftar di Partai Demokrat.

“Tentu dengan begitu harapan kami mendapatkan prioritas untuk diberikan rekomendasi oleh DPP Partai Demokrat,” tambah Wahyu.

Sebelumnya, Partai Demokrat telah membuka pendaftaran untuk bakal calon Gubernur Kalbar.

Sejumlah tokoh telah mendaftar, di antaranya Gubernur Kalbar 2018-2023 Sutarmidji dan Wakil Gubernur Kalbar 2018-2023 Ria Norsan.

https://regional.kompas.com/read/2024/04/10/020000378/juru-bicara-partai-demokrat-herzaky-daftar-jadi-bakal-calon-gubernur-kalbar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke