Salin Artikel

Tak Sesuai yang Dijanjikan, 27 Mahasiswa Unnes yang Ikut Program Ferienjob Diminta Pulang ke Indonesia

Kepala Humas Unnes Rahmat Petuguran menegaskan, telah meminta mahasiswa yang mengikuti Program Ferienjob untuk pulang ke Indonesia.

"Setelah menerima informasi permasalahan yang disampaikan mahasiswa, Unnes pemutakhiran data perusahaan, tempat tinggal, kondisi kesehatan, serta meminta mahasiswa untuk pulang ke Indonesia," jelas Rahmat kepada Kompas.com, Kamis (28/3/2024). 

Menggunakan dokumen resmi

Dia menjelaskan, permasalahan yang disampaikan berkaitan dengan jenis pekerjaan dan beban kerja yang dinilai kurang sesuai dengan janji awal agen CV Gen saat melaksanakan sosialisasi.

"Mahasiswa Unnes pada tanggal 31 Desember 2023 sampai 2 Januari 2024 telah pulang ke Indonesia," kata dia. 

Langkah tersebut dilakukan guna memantau dan memastikan kondisi para mahasiswa yang mengikuti Program Ferienjob dalam keadaan baik.

"Mahasiswa dalam kondisi sehat dan membawa berbagai pengalaman," paparnya.

Rahmat menegaskan, 27 mahasiswa tersebut telah memperoleh working visa dari Kedutaan Besar Jerman di Indonesia.

Dengan demikian, 27 mahasiswa yang berangkat ke Jerman tersebut telah menggunakan dokumen resmi. 

Pada 20 Oktober 2023, Unnes mengikuti rapat dengan KBRI Berlin dan Dirjen Dikti berdasarkan undangan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Berlin Nomor 160/DIK/10/2023/08/BIN. 

"Undangan untuk membahas perkembangan dan permasalahan yang muncul dalam pelaksanaan Ferienjob," imbuhnya. 

https://regional.kompas.com/read/2024/03/28/142910178/tak-sesuai-yang-dijanjikan-27-mahasiswa-unnes-yang-ikut-program-ferienjob

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke