Salin Artikel

Jumlah Pemudik Diprediksi Naik 50 Persen, Menhub Minta ASDP Kerahkan Kapal Besar dan Cepat

CILEGON, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut, jumlah pemudik pada mudik Lebaran tahun 2024 diprediksi akan meningkat signifikan mencapai 50 persen dibandingkan tahun lalu.

Hal itu disampaikan Budi Karya Sumadi saat meninjau persiapan angkutan mudik Lebaran di Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten. Sabtu (23/3/2024).

"Ada kenaikan yang pesat 50 persen, 193 juta orang yang akan mudik, dan angka itu terverifikasi dengan baik," kata Budi 

Budi menyampaikan, puncak arus mudik di Indonesia termasuk Pelabuhan Merak akan terjadi mulai H-4 hingga H-2 hari raya Idul Fitri 1445 hijriah.

"Tentu H-2, H-3, H-4 puncaknya. Pak Kakorlantas (Irjen Pol Aan Suhanan) akan kerja keras, juga operator (ASDP atau penyeberangan). Kita harapkan bisa bekerja padu seperti tahun lalu," ujar Budi.

Hal itu dilakukan guna memastikan kesiapan kapal besar dan cepat dapat dioperasikan pada arus mudik dan balik tahun ini.

Sebab, kata Budi, meningkatkan jumlah pemudik harus dibarengi saran dan prasarana yang mendukung termasuk armada kapal Ro-Ro.

"Oleh karenanya dalam waktu dekat ini kita akan lakukan verifikasi tentang kapal kapal itu agar angkutan yang dilakukan bisa lebih cepat dan lebih banyak," tandas Budi.

https://regional.kompas.com/read/2024/03/23/135017878/jumlah-pemudik-diprediksi-naik-50-persen-menhub-minta-asdp-kerahkan-kapal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke