Salin Artikel

Survei Jalur Mudik, Polda Jateng Sebut Exit Tol Pejagan-Klonengan Masih Banyak "Trouble Spot"

Dirlantas Jateng Kombes Pol Sonny Irawan mengatakan, lokasinya berada di jalur Exit Tol Pejagan sampai dengan perbatasan Slawi di Fly Over Klonengan dan pertigaan Dermoleng Ketanggungan.

"Di Dermoleng titik kepadatan atau trouble spot terjadi karena adanya pelaku Usaha Mikro Kecil Menegah (UMKM) dan Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU),” kata Sonny, dalam keterangannya, pada Rabu (10/3/2024).

Untuk di Flyover Klonengan, kepadatan arus kendaraan terjadi karena adanya pertemuan arus dari Purwokerto, Slawi dan Pejagan.

“Dengan hasil pengecekan ini dapat dijadikan panduan untuk menentukan berapa personel yang diturunkan dan rekayasa lalu lintas apa yang harus dipersiapkan serta infrastruktur apa yang harus dimaksimalkan," ujar dia.

Terkait adanya beberapa titik jalur yang masih minim penerangan dan rambu rambu lalu lintas, akan segera disampaikan ke stakeholder terkait.

“Terkait jalan, kami sudah berkirim surat ke BPPJN (Balai Pusat Pelaksanaan Nasional)," papar dia.

Sedangkan terkait rambu-rambu juga sudah berkirim surat ke Dinas Perhubungan Jateng dan Dinas PUPR Provinsi Jateng agar segera ditindaklanjuti.

"Berkirim surat agar segera melakukan penerangan lampu," ujar dia.

Sonny menambahkan, pengecekan tersebut dilakukan untuk mengetahui jalur-jalur yang akan digunakan saat mudik Lebaran 2024.

"Pengecekan dilakukan terhadap sejumlah trouble spot yang memiliki tingkat kepadatan dan kemacetan lalu lintas yang tinggi saat arus mudik berlangsung," ucap Sonny.

https://regional.kompas.com/read/2024/03/20/125039978/survei-jalur-mudik-polda-jateng-sebut-exit-tol-pejagan-klonengan-masih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke