Salin Artikel

4 Kecamatan di Semarang Masih Terendam Banjir, Jalan Raya Kaligawe Sudah Bisa Dilalui Truk Besar

Wilayah tersebut yakni Kecamatan Pedurungan, Semarang Utara, Genuk, dan Gayamsari. 

Wali Kota Semarang, Hevearita Guanryanti Rahayu mengatakan, ketinggian air sudah turun signifikan, termasuk di Tambakrejo.

“Di Tambakrejo yang kemarin banjir setinggi dada orang dewasa, kini sudah surut bahkan sudah bersih," jelas perempuan yang akrab disapa Mbak Ita tersebut kepada awak media, Sabtu (16/3/2024).

Dirinya bersyukur saat ini elevasi air laut sudah mulai turun.

Lalu lintas di Jalan Raya Kaligawe disebutkan juga sudah mulai lancar, meski yang melintas masih kendaraan truk besar. 

Mbak Ita menekankan agar dua rumah pompa pengendali banjir di Kaligawe dan sekitarnya yakni Tenggang dan Sringin agar terus beroperasi.

Ia juga meminta agar pintu-pintu air tetap dibuka. 

“Dan pompa lainnya juga sudah ada banyak, di belakang RS Sultan Agung ada lima pompa, ditambah lagi baru saja kiriman lagi dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS). Jadi nanti kalau bisa dipecah,” terangnya.

Berdasarkan pantauannya, tinggal beberapa wilayah di empat kecamatan yakni Pedurungan, Semarang Utara, Genuk dan Gayamsari yang masih terendam banjir. 

“Di Tambakrejo yang kemarin banjir setinggi dada orang dewasa, kini sudah surut bahkan sudah bersih. Karena ada pompa yang bisa menarik ke Banjir Kanal Timur (BKT) dan alhamdulillah itu pompa baru, di tahun 2023 kemarin bisa terealisasi," terangnya.

Kemudian di wilayah Muktiharjo Kidul dan wilayah Kecamatan Semarang Utara lainnya, banjir hanya tinggal RW 13 dan RW 14 dan hanya jalannya saja. 

Sementara, banjir yang volume airnya masih tinggi ada di wilayah Genuk, Terboyo Wetan, Gebangsari, Genuksari, Dongbiru yang menunggu aliran Pompa Air Sringin depan RSI Sultan Agung. 

“Diharapkan rob menurun karena saat ini masih tinggi juga. Kami sudah berkoordinasi dengan Kepala BBWS semoga sehari atau maksimal dua hari dari kemarin sudah mulai surut," imbuh dia. 

https://regional.kompas.com/read/2024/03/17/072500178/4-kecamatan-di-semarang-masih-terendam-banjir-jalan-raya-kaligawe-sudah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke