Salin Artikel

Kronologi Motor Siswi SD "Nyungsep" di Atap Rumah Warga gara-gara Rem Blong

Video kejadian tersebut kemudian viral di media sosial.

Peristiwa bermula saat Lani Alviania (12) dan temannya berboncengan hendak ngabuburit.

Ketika menanjak sebelum lokasi kejadian, rem motor berfungsi dengan baik dan mampu melewati jalan.

Namun, saat melewati turunan usai jalan menanjak, Lani merasa motornya tak bisa dikendalikan. Motor yang dinaiki kemudian lurus meluncur menghantam atap rumah warga di depannya.

Rumah itu berlokasi di bawah tebing dan posisi atapnya hampir rata dengan jalan.

"Tapi malah terbang, lurus. Saya ingat sudah ada di genteng sama teman saya. Kalau luka enggak, cuma ada lebam dikit-dikit di kaki," kata Lani saat dimintai keterangan di kantor desa dekat lokasi kejadian, Rabu (13/3/2024).

Lani merasa heran karena sebelumnya, rem tersebut masih berfungsi saat mereka melewati jalan menanjak.

Namun, rem tiba-tiba blong saat di lokasi kejadian. (Kontributor Tasikmalaya: Irwan Nugraha|Editor:Glori K. Wadrianto) 

https://regional.kompas.com/read/2024/03/14/164404978/kronologi-motor-siswi-sd-nyungsep-di-atap-rumah-warga-gara-gara-rem-blong

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke