Salin Artikel

Terjadi Lonjakan Kasus, 1 Pasien Covid-19 di Palembang Meninggal

Dinas Kesehatan Sumatera Selatan mencatat, sebelum libur Natal dan tahun baru jumlah orang yang terpapar Covid-19 hanya satu orang. Namun, per 8 Januari 2024 jumlah kasus naik menjadi 15 orang yang dinyatakan positif corona.

“Satu di antaranya meninggal di Palembang setelah dirawat. Sekarang tinggal 14 kasus,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sumsel, Ferry Yanuar, Kamis (11/1/2024).

Menurut Yanuar, pasien positif Covid-19 itu meninggal pada Desember 2023 lalu karena memiliki penyakit penyerta. Sehingga, kondisi kesehatannya pun terus menurun meski telah dirawat di rumah sakit.

Saat ini, jumlah kasus aktif di Sumatera Selatan tercatat 14 orang. 11 di antaranya menjalani isolasi mandiri dan sisanya menjalani perawatan di rumah sakit.

“Kami tetap mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan masker saat berkumpul di tempat umum serta menjaga pola hidup yang sehat,” imbuh dia.

Selain itu, Yanuar menerangkan, Dinkes Sumsel telah menerima ada 1.665 vial vaksin Covid-19 dari Kementerian Kesehatan.

Seluruh dosis vaksin tersebut kini telah dikirimkan ke 17 kabupaten dan kota. “Rencananya Kemenkes RI kembali akan mengirim tambahan vaksin lagi,”kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2024/01/11/124639378/terjadi-lonjakan-kasus-1-pasien-covid-19-di-palembang-meninggal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke