Salin Artikel

2 Jam Sebelum Diwisuda, Mahasiswa di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Mahasiswa berinisial IS (26) tersebut ditemukan tak bernyawa di sebuah rumah kosong, dua jam sebelum dirinya diwisuda pada hari yang sama.

"Kejadian tadi siang di rumah lama yang tiga tahun dibiarkan kosong oleh pemiliknya," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah NTT Komisaris Besar Polisi Ariasandy, kepada Kompas.com, Senin (18/12/2023).

Ariasandy menyebutkan, IS rencananya akan diwisuda hari ini bersama rekan-rekannya di auditorium universitasnya pukul 12.00 Wita. Sedangkan jasadnya ditemukan dua jam sebelum acara wisuda atau pukul 10.00 Wita.

Jenazah IS, pertama kali ditemukan oleh kakak iparnya berinisial D.

Saat itu D hendak mengantar istrinya ke tempat kerja. Saat melewati rumah lama milik orangtua IS, D melihat pintu gerbang terbuka.

D heran dan berhenti karena rumah itu sudah tidak dihuni dari tahun 2020. D mencoba masuk ke halaman rumah dan melihat ada sepeda motor milik IS yang terparkir di teras rumah.

Pada saat bersamaan, orangtua dan kerabat IS melintas di rumah lama tersebut. D mencoba membuka pintu dari garasi rumah dan istrinya membantu membuka pintu dari ruang tamu.

Mereka terkejut melihat IS tergantung di ruang tamu dengan posisi leher terlilit tali.

Mereka lalu membuka pintu serta memberikan pertolongan dan bantuan. Namun, IS sudah meninggal dunia.

Belum diketahui penyebab IS mengakhiri hidupnya dengan cara pintas. Jenazah IS lalu dibawa ke rumah sakit setempat untuk divisum.

"Anggota Polsek Oebobo dan identifikasi Polresta Kupang Kota ke lokasj kejadian melakukan identifikasi dan olah TKP. Sejumlah pihak telah dimintai keterangannya," kata Ariasandy. 

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.

Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:

https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/ 

https://regional.kompas.com/read/2023/12/18/212039078/2-jam-sebelum-diwisuda-mahasiswa-di-kupang-ditemukan-tewas-gantung-diri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke