Salin Artikel

Bagikan Kaus, Jokowi "Diserbu" Warga di Pasar Rumbia Lampung

Pantauan Kompas.com di Pasar Rumbia (27/10/2023) siang, ratusan warga telah menunggu kedatangan Jokowi sejak pagi.

Begitu sampai di Pasar Rumbia, Jokowi disambut sorak sorai warga. Setelah melambaikan tangan ke warga, Jokowi langsung masuk ke dalam area pasar.

Awak media tidak diperkenankan mengambil momen video ataupun foto Jokowi menyapa para pedagang di dalam pasar. Awak media diminta menunggu di depan pintu masuk pasar.

Namun, sorak sorai dari dalam area pasar terdengar dari luar.

Setelah menyapa pedagang dan memberikan buah tangan, Jokowi berjalan ke arah pintu masuk untuk menyapa warga.

Warga sontak langsung menyerbu begitu Jokowi membagikan kaus.

Salah satu warga yang mendapatkan kaus, Zanariah (37) mengaku senang bisa melihat Jokowi secara langsung.

"Ya yang kemaren (bulan Mei 2023) kan nggak jadi ke sini, akhirnya bisa ngeliat langsung," katanya, Jumat (27/10/2023).

Warga lain bernama Imam (28) juga mengaku senang bisa bertemu dengan Jokowi.

Menurutnya, kedatangan Jokowi di Pasar Rumbia itu mungkin yang terakhir sebelum selesai menjabat pada 2024 nanti.

"Belum tentu presiden nanti bakal datang ke sini lagi," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2023/10/27/133713378/bagikan-kaus-jokowi-diserbu-warga-di-pasar-rumbia-lampung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke