Salin Artikel

Pria Ditemukan Tewas Mengambang di Bengawan Solo, Tanpa Identitas, Kenakan Kaos "Istiqomah di Jalan Dakwah"

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Masaran, AKP Joko Widodo mengatakan penemuan mayat terjadi setelah warga melaporkan pada Rabu (18/10/2023), pukul 14.00 WIB.

Ia menjelaskan laporan pertama kali saat warga mendapatkan informasi pengguna jalan yang melintas Jembatan Sidokerto.

"Warga melihat dan mendapati sesuatu yang mengambang yang diduga seseorang. Saat dilaksanakan pengecekan, ternyata benar ditemukan mayat atau jenazah seseorang," kata Kapolsek Masaran, AKP Joko Widodo, saat dikonfirmasi, Rabu (18/10/2023).

Setelah mendapatkan laporan tersebut, anggota Polsek Masaran mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Kemudian, dilaksanakan melakukan koordinasi dengan Puskesmas Masaran 2, serta relawan dari BPBD Kabupaten Sragen dan PMI Kabupaten Sragen.

"Proses evakuasi dan pemeriksaan, bahwa mayat tersebut adalah berjenis kelamin laki-laki tanpa identitas dan mengenakan celana pendek serta kaos warna gelap bertuliskan 'Istiqomah di jalan dakwah'," katanya.

Selanjutnya korban ke RSUD Kabupaten Sragen untuk dilakukan identifikasi dan pemeriksaan lanjutan.

https://regional.kompas.com/read/2023/10/18/184943878/pria-ditemukan-tewas-mengambang-di-bengawan-solo-tanpa-identitas-kenakan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke