Salin Artikel

1.013 Atlet Ikut Pomda Aceh, 14 Cabang Olahraga Dipertandingkan

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com- Sebanyak 1.013 atlet mengikuti 14 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (POMDA) Aceh tahun 2023, Minggu (17/9/2023).

Acara olahraga tahunan ini, yang diadakan di Universitas Malikussaleh telah menjadi magnet bagi para mahasiswa daerah untuk bersaing dalam berbagai cabang olahraga dan merayakan semangat persatuan melalui kecintaan mereka pada olahraga.

Upacara pembukaan ini digelar di Lapangan Sepak Bola Kaki Kampus Bukit Indah Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe.

Rektor Universitas Malikussaleh, Prof Dr Herman Fithra Asean Eng dalam sambutannya menyebutkan pemenang dari pesta olahraga itu nantinya akan mengikuti pekan olahraga mahasiswa nasional di Universitas Lambung Mangkurat Lampung.

“Semua peserta diharapkan menjunjung tinggi sportifitas, karena yang hadir hari ini adalah mahasiswa yang berprestasi di bidang olahraga,” terang Herman.

Sementara itu, Ketua panitia kegiatan itu, Alfian menyebutkan, Pomda Aceh kali ini akan berlangsung selama 7 hari, dengan 14 cabang olahraga yang akan dipertandingkan dan diikuti oleh 1.013 atlet yang didukung oleh 142 Official, 87 pelatih, dan 11 asisten pelatih yang berasal dari 28 perguruan tinggi se-Provinsi Aceh baik negeri maupun swasta.

“Pomda Aceh 2023 ini tidak hanya tentang medali dan piala, tetapi juga tentang memperkuat persatuan dan semangat kompetisi yang sehat di kalangan pemuda dan pemudi daerah untuk menuju Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) nantinya,” ungkap Alfian.

Dia merincikan, pertandingan selama tujuh hari ke depan akan digelar di sejumlah tempat yaitu di Kampus Bukit Indah, Gedung Akademik Center Cunda, Lapangan Tenis dan Stadion Sepak Bola PT PAG Lhokseumawe, Kolam Renang PT PIM Krueng Geukueh, Aceh Utara dan lapangan Futsal Hagu Selatan Lhokseumawe.

"Olahraga bisa mempersatukan, menyejukkan kita semua bukan hanya prestasi dan medali tapi olahraga sebagai ajang silaturahmi," ungkap Ketua Umum Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Aceh, Prof Mustanir.

https://regional.kompas.com/read/2023/09/17/152309678/1013-atlet-ikut-pomda-aceh-14-cabang-olahraga-dipertandingkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke