Salin Artikel

Senangnya Ajeng, Gelang Kesayangan Diselamatkan Tim Damkar dari Dalam Gorong-gorong

Kasi Damkar Satpol PP dan Damkar Kabupaten Semarang, Danang W. Santoso mengatakan, gelang Ajeng terjatuh di gorong-gorong yang berada di depan TK Alam Matahari, Jalan Baru Kupangrejo, Kelurahan Kupang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang.

"Gelangnya jatuh di gorong-gorong. Jadi saat akan mengambil kunci motor yang ada di tas, gelangnya malah tersangkut dan jatuh," kata Danang, Selasa (1/8/2023).

Awalnya Ajeng mencoba mengambil sendiri gelang yang terjatuh tersebut. Namun karena gorong-gorong tertutup beton, usahanya tak membuahkan hasil. Lalu dia menghubungi Pos Damkar Ambarawa untuk meminta bantuan.

Petugas Damkar yang datang dengan peralatan, kemudian membuka beton penutup dan mencoba "mengorek-orek" dalam gorong-gorong tersebut. "Tak butuh waktu lama, gelang akhirnya bisa diambil dan diserahkan ke pemiliknya," kata Danang.

Sementara Ajeng menyampaikan rasa terima kasihnya kepada petugas Damkar yang dengan cepat merespon laporannya.

"Terima kasih banyak untuk Damkar Kabupaten Semarang, karena bantuan petugas gelang saya bisa terselamatkan. Layanannya gercep (gerak cepat) dan gratis," ungkapnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/08/01/201732178/senangnya-ajeng-gelang-kesayangan-diselamatkan-tim-damkar-dari-dalam-gorong

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke