Salin Artikel

Doa Jokowi di Harlah Ke-25 PKB: Semoga Suara di Pemilu 2024 Naik

SOLO, KOMPAS.com - Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Jokowi menghadiri syukuran 1 Abad NU dan 25 Tahun Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (23/7/2023).

Presiden Jokowi dan Ibu Iriana tiba sekitar pukul 15.30 WIB. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin terlihat mendampingi.

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia beserta istri disambut antusias puluhan ribu kader PKB.

Dalam sambutannya, Jokowi mendoakan agar suara PKB naik pada Pemilu 2024.

Para ketua umum (ketum) partai politik juga turut hadir di Stadion Manahan Solo. Mereka antara lain Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua DPP PDI-P Puan Maharani, dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa juga hadir. Sementara Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang selalu mendampingi Presiden Jokowi setiap kunjungannya di Jawa Tengah tidak terlihat.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyampaikan, PKB semakin berjaya di usianya yang ke-25. Jokowi juga mendoakan agar suara PKB naik pada Pemilu 2024 mendatang.

"Semoga PKB suaranya naik di Pemilu 2024. Semoga PKB kursinya nambah di Pemilu 2024. Dan perannya makin besar di pemerintahan mendatang," kata Jokowi di hadapan puluhan ribu kader PKB yang hadir dalam syukuran 1 Abad NU, 25 tahun PKB di Solo, Jawa Tengah, Minggu.

Jokowi juga memberikan selamat kepada Cak Imin yang telah 18 tahun memimpin PKB. Selama 18 tahun Cak Imin dinilai berhasil membawa PKB tetap solid dan mempertahankan PKB sebagai partai besar.

"Sekarang ini PKB masuk partai besar," ucap Jokowi.

Lebih lanjut, Jokowi juga menyampaikan, PKB telah berkontribusi besar terhadap Indonesia. Menjaga demokrasi dan moralitas politik. Memperkokoh ideologi Islam moderat, menjaga toleransi Bhinneka Tunggal Ika dan persatuan bangsa.

"Semangat ini harus terus kita jaga. Terus kita jaga. Apalagi seperti sekarang ini suhu politik sudah mulai menghangat. Belum panas tapi mulai menghangat menghadapi Pemilu 2024. Kita harus mempersiapkan dan menjaga Pemilu tahun depan agar hasilnya baik, dan prosesnya juga baik," ungkap Jokowi.

https://regional.kompas.com/read/2023/07/23/184648578/doa-jokowi-di-harlah-ke-25-pkb-semoga-suara-di-pemilu-2024-naik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke