Salin Artikel

4 Titik Kemacetan di Kota Solo Imbas Penutupan Jalan Simpang 7 Joglo

SOLO, KOMPAS.com - Empat ruas jalan di Kota Solo, Jawa Tengah mengalami kemacetan parah imbas penutupan Simpang 7 Joglo, Kota Solo, Jawa Tengah.

Empat titik kemacetan yakni wilayah Jembatan Cengklik, Jembatan Kretek Abang, Jembatan Nakulo-Sadewo Pasar Mojosongo dan Viaduk Gilingan, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari.

Kemacetan terpantau dari pukul 06.15 WIB hingga 08.00 WIB, dengan kepadatan lalu lintas cukup tinggi, mayoritas dipadati pengguna sepeda motor.

Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dinas Perhubungan (Dishub) Solo Ari Wibowo mengatakan, kemacetan mulai terurai setelah waktu mengantar anak sekolah usai, pada pukul 08.00 WIB, di tiga lokasi kecuali kawasan Viaduk Gilingan yang masih mengalami kepadatan.

Kepadatan lalu lintas ini diperkirakan terjadi 4 bulan hingga 30 November 2023. Oleh karena itu, ia mengimbau masyarakat untuk menghindari sejumlah titik lokasi kemacetan, terutama di jam-jam sibuk.

"Berangkat lebih awal agar menghindari jam-jam padat, sehingga lebih lancar dalam perjalanan. Kemudian masyarakat harus memilih rute perjalanan, tetapkan rute yang tidak terlalu padat meski harus memutar lebih jauh," kata Ari, Senin (17/7/2023).

Meskipun demikian, peralihan mode transportasi dengan fasilitas bus umum juga sangat diharapkan olehnya. 

"Kalau memang tidak ada kepentingan ya tidak usah melintasi jalan-jalan tersebut agar tidak menambah kepadatan," ungkapnya Ari.

Antisipasi lain, Dishub dan Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo juga sudah menerjunkan personel untuk mengurai area kemacetan tersebut.

"Kami tadi bersama kepolisian menerjunkan personel di lokasi-lokasi tersebut, memang kami mengakui sangat luar biasa padat dan mungkin juga adanya kepanikan terkait hari pertama masuk sekolah," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/07/17/171939978/4-titik-kemacetan-di-kota-solo-imbas-penutupan-jalan-simpang-7-joglo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke