Salin Artikel

Warga Pulau Siantan Melahirkan di Kapal Saat Tali Kapal Hendak Dilepas

ANAMBAS, KOMPAS.com – Seorang ibu hamil, yang merupakan warga Pulau Desa Munjan Kecamatan Siantan Timur, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau (Kepri), yang hendak dirujuk ke RSUD Provinsi Kepri menggunakan kapal MV Seven Star Island rute Tarempa-Tanjungpinang gagal berangkat, Minggu (2/7/2023).

Ini karena ibu tersebut melahirkan di atas kapal saat tali kapal hendak dilepaskan.

“Alhamdulillah anak dan ibunya sehat,” kata Yogi, warga Pulau Siantan yang dihubungi, Senin (3/7/2023).

“Saat kami di dalam kapal, proses melahirkannya sedang berjalan. Kapal baru saja akan lepas tali dan hendak melakukan pelayaran menuju Tanjungpinang,” terang Yogi.

Penumpang lain, Tyan, mengatakan, bayi tersebut berjenis kelamin laki-laki dan dalam keadaan sehat.

“Beruntung kapal masih berada di dekat dermaga, jadi para medis yang mengantar pasien masih berada di atas kapal,” ungkap Tyan.

Dengan kejadian ini, Tyan mengaku jadwal keberangkatan kapal tertunda dari pukul yang di tentukan, yakni pukul 07.00 WIB, menjadi pukul 07.45 WIB.

“Ini kejadian pertama kali yang saya alami, bahkan kami para penumpang lainnya sempat tegang, namun setelah itu berubah menjadi senang dan terharu,” pungkas Tyan.

https://regional.kompas.com/read/2023/07/03/112236978/warga-pulau-siantan-melahirkan-di-kapal-saat-tali-kapal-hendak-dilepas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke