Salin Artikel

Pengendara Pajero Sport Tabrak Ibu Hamil di Pekanbaru, Polisi Sebut Berakhir Damai

Peristiwa itu diketahui terjadi di Jalan Soekarno Hatta depan Sekolah Dharma Yudha, Kota Pekanbaru, Riau, Rabu (17/5/2023).

Video tersebut viral setelah diposting akun Instagram @ndorobei.official.

Dilihat Kompas.com, Senin (22/5/2023), terdengar suara beberapa orang pria meminta wanita pengendara mobil Pajero turun dari mobilnya.

Sebab, wanita berambut pendek tersebut tak mau turun dari mobilnya usai menabrak ibu hamil.

Terlihat juga ibu yang sedang hamil itu berada di dekat sepeda motornya.

Sejumlah pria yang menyaksikan kejadian itu bertanya ke ibu pengendara sepeda motor apakah dia hamil. Kemudian dia menjawab dalam kondisi hamil.

Ibu hamil itu tampak dalam keadaan baik-baik saja.

"Malah lagi hamil pula ibu (pengendara sepeda motor) ini, (pengendara mobil) turun tidak, nanyain korban tidak. Jangan-jangan lagi mabuk ini. Perlu dites urine ini, etikanya enggak ada," ujar salah seorang pria dalam video itu.

Warga yang melihat kejadian kecelakaan itu, juga menyarankan agar kasus tersebut dibawa ke kantor polisi.

"Ini kan ada saksi-saksi, ibu langsung ke Polsek aja. Ibu korban kan," kata warga .

Warga lain juga menanyakan kondisi ibu hamil tersebut.

"Baru terasa, punggung (sakit) pak. Iya (lagi hamil)," ujar wanita pengendara sepeda matik itu.

"Yaudah, nanti diselesaikan di polisi aja," timpal warga di lokasi.

Kendati diduga menabrak ibu hamil, wanita pengendara mobil Pajero tetap tidak mau turun.


Dia kemudian membuka kaca mobilnya dan malah 'ngegas' pria yang meminta dirinya turun.

Wanita itu membantah mau kabur usai nabrak.

"Kau jangan keras ngomong sama ku. Siapa yang mau kabur. Ngapain ambil kunci mobilku. Jangan menyesal kau berurusan sama ku," kata wanita pengendara Pajero ke warga yang memintanya turun dari mobil.

Seorang pria di dalam mobil tampak mencoba menenangkan pengendara mobil Pajero sambil mengusap bahunya.

"Ibu jangan marah-marah, ibu yang nabrak saya," kata si ibu hamil.

Namun, wanita pengendara mobil Pajero malah mengaku tidak tahu.

"Saya tidak tahu, buk," kilah wanita tersebut.

Berdamai

Kasus kecelakaan lalu lintas itu akhirnya dibawa ke kantor polisi.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Pekanbaru Kompol Birgitta Atvina Wijayanti membenarkan kejadian tersebut.

"Iya, betul kejadiannya di Jalan Soekarno Hatta, Pekanbaru," ujar Birgitta saat dikonfirmasi Kompas.com melalui pesan WhatsApps, Senin.

Dia menyebut, permasalahan itu diselesaikan dengan cara berdamai.

"Tapi syukurlah sudah saling memahami satu sama lain. Keduabelah pihak sudah berdamai," sebut Birgitta.

Birgitta mengimbau, kepada pengendara untuk tetap berhati-hati dan waspada dalam mengendarai kendaraan bermotor.

https://regional.kompas.com/read/2023/05/22/132339078/pengendara-pajero-sport-tabrak-ibu-hamil-di-pekanbaru-polisi-sebut-berakhir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke