Salin Artikel

Tak Didampingi Gibran, Jokowi dan Ganjar Pranowo Shalat Id di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Pengamanan Diperketat

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 H di Masjid Raya Sheikh Zayed, Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/4/2023).

Pengamanan di sekitar masjid pun diperketat. Para jemaah yang sudah tiba sejak pukul 05.00 Wib juga diperiksa barang bawaannya.

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah Irjen Ahmad Lutfhi mengatakan, pengamanan dilakukan secara menyeluruh di dalam dan di luar masjid.

"Anggota yang beragama Islam silakan mengikuti shalat dengan berseragam, sedangkan anggota lain agar berjaga mengamankan lokasi. Waspadai juga pengaturan rute, lalu lintas, dan parkir kendaraan (rolakir) pada pelaksanaan shalat," jelas Kapolda saat melakukan pengecekan di Pos Pelayanan (Pos Yan) Benteng Vastenburg, Kota Solo, Jumat (19/4/2023) malam.


Sementara itu, Jokowi dan Ganjar serta rombongan tiba di masjid sekitar pukul 06.00 WIB melalui pintu VIP Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.

Petugas keamanan segera mengarahkan rombongan ke dalam masjid untuk mengikuti shalat. Shalat Idul Fitri ini diimami oleh K.H. Agus Ma'arif.

"Presiden Jokowi akan shalat Id di Masjid Raya Sheikh Zayed bersama Ibu Iriana dan keluarga," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, Jumat (22/4/2023). 

Seperti diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi mendampingi Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di Istana Batu Tulis, Bogor, untuk mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dari PDI-P.

Setelah itu, Jokowi dan Ganjar Pranowo bertolak ke Solo.

Gibran dan keluarga shalat di Balai Kota Solo

Sementara itu, putra sulung Jokowi yang tak lain adalah Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, tampak menggelar shalat di halaman Balai Kota Solo bersama keluarga dan masyarakat.  

Gibran bersama keluarganya tiba di Balai Kota Solo sekitar pukul 06.15 WIB. Saat tiba, Gibran, Selvi, dan Jan Ethes kompak mengenakan baju berwarna putih.

(Penulis : Kontributor Kota Solo, Fristin Intan Sulistyowati | Editor : Ardi Priyatno Utomo)

https://regional.kompas.com/read/2023/04/22/075330278/tak-didampingi-gibran-jokowi-dan-ganjar-pranowo-shalat-id-di-masjid-raya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke