Salin Artikel

Penembakan Tewaskan Anggota TNI-Polri di Puncak Jaya, Polisi Sebut KKB Incar Aparat yang Berjaga

Saat kejadian, tiga personel yang menjadi korban penembakan, berada di halaman warung yang berada tepat di depan Masjid yang menjadi lokasi dilaksanakannya Tarawih.

"Saat kejadian hujan sehingga anggota berteduah di depan warung yang ada di depan Masjid. Saat berteduh datang dua orang yang tiba-tiba menembaki mereka," ujarnya di Jayapura, Minggu (26/3/2023).

Dari keterangan para saksi, para pelaku berjumlah empat orang dan yang melakukan penyerangan hanya dua orang.

Benny juga menegaskan bahwa dari fakta-fakta yang sudah dikumpulkan dari lokasi kejadian, para pelaku yang belum diketahui berasal dari kelompok mana, tidak sama sekali menyerang warga yang sedang melakukan Tarawih.

"Penyerangan oleh KKB, untuk sementara kami bisa memastikan tujuannya menyasar kepada aparat keamanan, kami belum menemukan indikasi bahwa mereka ingin menggangu masyarakat yang sedang melakukan Tarawih," kata Benny.

Diberitakan sebelumnya, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menyerang aparat keamanan TNI-Polri yang sedang melakukan pengamanan shalat tarawih di Distrik Ilu, Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah, Sabtu (25/3/2023) malam.

Akibatnya, tiga personel terkena tembakan, dua diantaranya gugur setelah mengalami luka tembak.

"Kontak tembak berlangsung dari orang tak di kenal kepada Anggota TNI Polri yang melaksanakan pengamanan ibadah Tarawih dari arah belakang masjid distrik ILU," ujar Kapolda Papua Irjen Mathius D. Fakhiri, melalui pesan singkat, Sabtu.

Korban yang gugur adalah anggota Polisi Bripda Mesar Indey dan anggota TNI Serda Risawar. Sementara Brigpol M Arif Hidayat mengalami luka tembak di bagian paha.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/26/202943378/penembakan-tewaskan-anggota-tni-polri-di-puncak-jaya-polisi-sebut-kkb-incar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke