Salin Artikel

Kunjungan Jokowi di Tabalong, 1.900 Personel Gabungan Dikerahkan

Salah satu Kabupaten yang dikunjungi Jokowi adalah Kabupaten Tabalong. Selama di Tabalong, 1.900 personel keamanan gabungan dari TNI dan Polri akan dikerahkan.

Kasrem 101/Antasari, Kolonel Inf Iwan Rosandriyanto mengatakan pihaknya sudah melakukan apel siaga menyambut kedatangan Jokowi.

"Kita dukung suksesnya kegiatan ini dalam aspek pengamanan kunker Presiden Jokowi," ujar Iwan Rosandriyanto kepada wartawan, Kamis (16/3/2023).

Iwan melanjutkan jika seluruh personel tersebut akan ditempatkan di sejumlah titik.

Mulai dari lokasi acara Muktamar Rabithah Melayu Banjar hingga Bandara Warukin Tabalong.

"Pengamanan tersebut di tempatkan di Bandara Warukin, sepanjang rute perjalanan, Pendopo Bersinar, Pasar, di lokasi peresmian jalan dan rute kembali," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi diagendakan akan melakukan kunjungan kerja di Kalsel.

Ada 3 Kabupaten dan Kota yang akan dikunjungi Jokowi selama berada di Kalsel. 3 Daerah tersebut yaitu, Kabupaten Tabalong, Kabupaten Banjar, dan Kota Banjarbaru.

Sejumlah persiapan sudah dilakukan pemerintah daerah masing-masing dalam menyambut kedatangan Jokowi.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/16/143749378/kunjungan-jokowi-di-tabalong-1900-personel-gabungan-dikerahkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke