Salin Artikel

Hadiri Rapat Tiga Pilar PDI-P Solo yang Dipimpin FX Rudy, Gibran: Banyak Evaluasi

Kegiatan itu dihadiri para kader, pengurus DPC, anggota Fraksi PDI-P DPRD Kota Solo dan  dipimpin Ketua DPC PDI-P FX Hadi Rudyatmo.

Putra sulung Presiden Jokowi mengatakan pertemuan tersebut membahas banyak hal termasuk evaluasi.

"Banyak, banyak (evaluasi). Banjir, parkir, kemacetan, retribusi dan macam-macam," kata Gibran ditemui di Solo, Jawa Tengah, Selasa (7/3/2023).

Dalam pertemuan rutin setiap tiga bulan tersebut, Suami Selvi Ananda juga menyinggung strategi pemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

"Sama strategi pemenangan," ungkap Gibran.

Menurut ayah Jan Ethes Srinarendra, Ketua DPC PDI-P FX Rudy menargetkan sebanyak 35 kursi untuk PDI-P pada Pemilu 2024.

"Target PDI-P 35 kursi," terang Gibran.

"Adanya masukan-masukan yang bisa segera direalisasi karena Mas Wali (Gibran) dan Mas Wakil (Teguh Prakoso) sebagai petugas partai yang diusung oleh PDI Perjuangan. Sehingga kebijakan-kebijakan pemerintah itu berasal dari kebijakan politik partai, yang dirumuskan," kata FX Rudy sapaan akrabnya, Selasa (7/3/2023).

"Mulai dari anak ranting, ranting Pengurus Anak Cabang (PAC) sampai dengan DPC, jadilah namanya kebijakan politik yang muaranya dari aspirasi rakyat yang dirumuskan, jadi kerja politik," lanjutnya.

Mantan Wali Kota Solo itu mengungkapkan sejumlah program Pemkot Solo juga dibahas dalam pertemuan tersebut. Misalnya, layanan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Lalu terkait kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) beberapa waktu lalu, yang perlu di sosialisasikan kembali.

FX Rudy juga membeberkan target pemenangan di kursi DPRD Solo. Dia mengatakan PDI-P Solo menargetkan 35 kursi di Pemilu mendatang. 

"Terkait terget, 35 kursi DPRD kita mempunyai target Pemilu 2024. Bekerja keras untuk bisa mencapai 35 kursi. Yuk kita sampaikanlah dengan adanya itu eee program-program partai membumikan nilai-nilai Pancasila," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/07/113749178/hadiri-rapat-tiga-pilar-pdi-p-solo-yang-dipimpin-fx-rudy-gibran-banyak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke