Salin Artikel

Sosok Pemilik Panti Asuhan yang Aniaya Anak Asuh di Palembang, Istri Sebut Pelaku Pernah Alami Gangguan Jiwa Selama 4 Tahun

KOMPAS.com - Seorang pengurus panti asuhan Fisabilillah Al-Amin Palembang bernama Hidayatullah (40) melakukan kekerasan terhadap sejumlah anak asuh.

Penganiayaan ini terjadi di panti asuhan Fisabilillah Al-Amin yang berlokasi di Lorong Bunga, Jalan Mangkubumi, Kelurahan 3 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang.

Setelah video pemilik panti asuhan aniaya anak asuh di Palembang itu viral, pelaku diamankan pihak Polrestabes Kota Palembang.

Berdasarkan pengakuan sang istri sekaligus pengurus panti bernama Rina, suaminya ternyata pernah mengalami gangguan jiwa selama empat tahun.

"Benar Bu, kejadiannya itu sekitar 1 atau 2 Minggu yang lalu, untuk pastinya kapan saya juga tidak tahu. Pria itu merupakan suami saya Hidayatullah dia ketua pengurus di asrama di sana," ujar Rina dikutip dari TribunSumsel.com, Minggu (26/02/2023)

Setelah menjalani pengobatan Hidayatullah dinyatakan sembuh, namun sifat tempramentalnya belum hilang sejak saat itu.

"Suami saya pernah alami gangguan kejiwaan selama empat tahun dan kurang lebih satu tahun ini sudah sembuh, hanya saja sifat temperamennya masih tinggi," tambahnya.

Rina mengungkap bahwa video yang beredar tersebut merupakan video yang direkam oleh salah satu anak asuhnya.

Menurutnya, sebelum viralnya video tersebut, sudah ada perdamaian antara pihak keluarga dari dua anak yang menjadi korban pemukulan suaminya.

Sebelumnya diberitakan, beredar video diunggah akun Instagram @lets.talkandenjoy yang menandai akun @nginfopalembang memperlihatkan kekerasan terhadap anak-anak panti asuhan yang dilakukan oleh pengurus panti.

Dalam video tersebut tampak seorang pria yang diperkirakan berusia 45 tahun melakukan pemukulan terhadap beberapa anak panti.

Kabar penangkapan ini pun dibenarkan oleh Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Mokhamad Ngajib.

Ngajib menjelaskan, Hidayatullah ditangkap ketika sedang berada di panti asuhan yang ia kelola di Jalan Mangkubumi, Kelurahan 3 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II Palembang.

“Betul, pelaku adalah ketua panti asuhan, tadi malam sudah ditangkap dan sekarang masih menjalani pemeriksaan,” kata Ngajib, Minggu (26/2/2023).

Saat ini, polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap Hidayatullah terkait motifnya menganiaya korban.

“Masih terus didalami, penyebabnya apa dan berapa korbannya,” jelasnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Palembang, Aji YK Putra | Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Sosok Pengurus Panti Asuhan Fisabilillah Al Amin Palembang, Lakukan Kekerasan Terhadap Anak Pantinya

https://regional.kompas.com/read/2023/02/26/143453578/sosok-pemilik-panti-asuhan-yang-aniaya-anak-asuh-di-palembang-istri-sebut

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke