Salin Artikel

Netizen Soroti Harga Teh Hangat di Solo Safari Rp 18.000, Gibran: Nanti Direvisi

Semua dimulai saat salah satu akun Twitter membeberkan struk pembelian makanan restoran.

Di dalamnya, tertera harga satu gelar Hot Tea (Teh Hangat) mencapai Rp 18.000. Begitu juga dengan Ice Tea atau es teh, harganya Rp 18.000.

"Es teh jumbo e 3000 iki 18k cok," tulis netizen sebagaimana diberitakan TribunSolo, Kamis (22/2/2023).

Menanggapi sindiran netizen tersebut, Gibran menjawab akan segera merevisi daftar harga makanan dan minuman di Solo Safari.

"Ya nanti kami revisi. Aku bar soko (habis dari) Makunde. Terutama (harga) es teh," tegas suami Selvi Ananda itu.

Restoran Makunde mempunyai konsep di mana pengunjung bisa melihat singa yang berkeliaran di alam bebas, sembari menyantap hidangan yang disajikan.

Selain harga yang dikeluhkan, pengunjung juga mengeluh bagaimana singanya tidak muncul.

Menurut putra sulung Presiden Joko Widodo itu, singanya masih butuh penyesuaian akibat habitat barunya.

Menurutnya, karena belum terbiasa dengan lingkungan barunya, maka si raja hutan lebih banyak tak terlihat.

"Singanya lagi habituasi. Dikeluarkan tapi lagi ndelik (sembunyi)," terang Gibran.

Adapun mengenai wacana kenaikan harga tiket Solo Safari, dia menyatakan belum menerapkannya dalam waktu dekat.

"Solo Safari baru buka dua minggu. Jangan ditanyain kenaikan harga dong," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Gibran Promosikan Solo Safari, Netizen Sindir Harga Teh Hangat di Sana Rp18 Ribu

https://regional.kompas.com/read/2023/02/23/102537478/netizen-soroti-harga-teh-hangat-di-solo-safari-rp-18000-gibran-nanti

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke