Salin Artikel

Masuk ke Rumah Warga di Mataram, Ular Piton Sepanjang 2 Meter Dievakuasi

Ketua RT setempat, Muhammad Suhaili mengatakan, ular itu masuk ke rumah warga, Selasa (21/2/2023) sekitar pukul 10.00 Wita.

"Ular ditemukan warga sekitar pukul sepuluh lebih, tadi sudah dievakuasi oleh tim orang dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Mataram," kata Suhaili melalui sambungan telepon, Selasa.

Menurut Suhaili, peristiwa ini bukan pertama kalinya terjadi di lingkungan itu.

"Dari warga sudah empat ular yang masuk ke rumah warga. Ada yang sebesar tangan, sebesar jari. Nah sekarang ini yang paling besar sampai dua meter lebih, kayaknya ini induknya," kata Suhaili.

Ia menduga, lokasi perumahan yang berdekatan dengan sawah dan sungai yang bermuara ke Pantai Tanjung Karang itu menjadi penyebab banyaknya peristiwa penemuan ular di tempat itu.

Menurut Suhaili, ular dengan ukuran lebih kecil juga kerap ditemukan warga sebelumnya.

"Karena beberapa waktu lalu banyak warga menemukan ular piton berukuran kecil. Kita warga sudah curiga jika ada ular piton yang berukuran besar di tepi sungai dekat perumahan," kata Suhaili.

Saat ini, ular yang dievakuasi oleh empat petugas damkar itu dibawa ke tempat penangkaran.

https://regional.kompas.com/read/2023/02/21/171122278/masuk-ke-rumah-warga-di-mataram-ular-piton-sepanjang-2-meter-dievakuasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke