Salin Artikel

Polisi Gagalkan Tawuran Antarpemuda di Taman Indonesia Kaya Semarang, Ditemukan Minuman Beralkohol

SEMARANG, KOMPAS.com - Polisi berhasil gagalkan puluhan pemuda yang akan melakukan tawuran di dekat halte Bus Trans, Taman Indonesia Kaya, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng).

Kasubnit 1 Turjawali Polrestabes Semarang, Ipda M Evtanto mengatakan, sebanyak 30 pemuda diamankan di depan SMA 1 Kota Semarang untuk dilakukan pembinaan.

"Beberapa tempat yang kita singgahi ditemukan di depan SMA 1 Kota Semarang. Ada 30 an pelajar dan alumni," jelasnya saat dikonfirmasi, Sabtu (10/2/2023).

Saat dilakukan pemeriksaan, petugas menemukan minuman beralkohol jenis ciu di lokasi tempat para pelajar berkumpul.

"Tidak ditemukan alat dan senjata tawuran kali ini," ujar dia.

Pelajar yang berkumpul di depan SMA 1 rencananya akan melakukan tawuran dengan SMA 3 Kota Semarang. Namun, rencana tawuran tersebut diketahui polisi.

"Ternyata ada alumni juga. Yang alumni akan kita bawa ke kantor," tambahnya.

Untuk memastikan tawuran antarpelajar tak terjadi, polisi juga melakukan pengecekan di SMA 3 Kota Semarang. Berdasarkan pantauan polisi, sudah tidak ada siswa di tempat tersebut.

"Sudah saya cek tak ada siswa di sana," ucapnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/02/10/222140978/polisi-gagalkan-tawuran-antarpemuda-di-taman-indonesia-kaya-semarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke