Salin Artikel

Warga Maluku Tengah yang Hilang di Laut Ditemukan Selamat

AMBON,KOMPAS.com - Dua warga Desa Asilulu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku yang dilaporkan hilang di laut ditemukan dalam kondisi selamat, Sabtu (21/1/2023).

Mereka adalah Sapri Henaulu dan Abdullah Elly. Keduanya sempat dilaporkan hilang kontak saat berlayar dari Namlea, kabupaten Buru menuju desanya dua hari lalu.

Adapun kedua warga ditemukan bersama longboat yang mereka tumpangi di sekitar perairan Tanjung Alang, Desa Latihalat, Pulau Ambon, pada Sabtu sore. 

"Alhamdulillah sudah ditemukan tadi dalam kondisi selamat, mereka ditemukan di dekat Tanjung Alang," kata Husein Henaulu, salah seorang kerabat korban kepada Kompas.com via telepon, Sabtu malam.

Husein mengaku, longboat kedua korban hilang kontak hingga terdampar di perairan Tanjung Alang karena kehabisan BBM.

"Mereka kehabisan BBM, dan karena malam hari mereka kesasar hingga sampai di Tanjung Sial," katanya.

Saat ini kedua korban telah dibawa ke Desa Asilulu dan kembali ke rumahnya masing-masing.

"Kami bersuykur karena mereka tidak dihantam gelombang tinggi dan angin kencang, saat ini sudah di rumah," katanya.

Alfatah Layn, salah satu warga Asilulu yang dihubungi terpisah, membenarkan kedua korban sudah ditemukan selamat dan saat ini mereka sudah di desa.

"Tadi sore sudah ditemukan di Tanjung Alang dan sudah dibawa ke Asilulu," ungkap dia.

https://regional.kompas.com/read/2023/01/21/194655978/warga-maluku-tengah-yang-hilang-di-laut-ditemukan-selamat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke