Salin Artikel

Ada Potensi Cuaca Ekstrem, Pj Gubernur Banten Klaim Modifikasi Cuaca Efektif

Diketahui, TMC telah dilakukan oleh BNPB, Brin, TNI AU sejak tanggal 4 Januari 2023 dengan melakukan penyemaian awan di langit Banten dan perairan Selat Sunda menggunakan pesawat CN-295 registrasi A-2901.

"Kalau kita lihat dari berbagai tempat tidak hanya di Banten itu ada pencapaian yang baik dari upaya-upaya (modifikasi cuaca) yang terus memberikan dampak yang baik," ujar Al Muktabar kepada wartawan di Pendopo Gubernur Banten, Kota Serang. Rabu (11/1/2023).

Terkait wilayah mana saja yang sudah dilakukan modifikasi cuaca di wilayahnya, Al Muktabar tidak mengetahuinya. 

Namun, kata dia, BRIN, BNPB, BMKG, TNI AU telah melakukan penyembuhan awan di langit Banten.

"Penentuannya (wilayah modifikasi) berdasarkan kondisi awan yang mengetahui secara teknis dari Brin, BMKG dan BNPB teknisnya diatur di manajemen sana," ucap Al.

Modifikasi cuaca dilakukan setelah Pemprov Banten bersurat atas perintah Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy saat mengecek arus mudik Nataru di Pelabuhan Merak, Banten.

"Yang jelas kita telah bersurat, bermohon kepada otoritas yang memiliki keahlian dan  mengambil langkah langkah ini," ujar Al Muktabar.

Mantan Sekda Banten itu berharap, cuaca ekstrem yang diprediksi akan terjadi pada pekan ini tidak terjadi.

Sebab, kata dia, usaha pemerintah sudah maksimal agar masyarakat terhindar dari bencana hidrometeorologi.

"Ini adalah alam, tentu alam adalah hal yang kita bermohon kiranya kita terhindar dari mara bahaya dan bencana," tandas dia.

https://regional.kompas.com/read/2023/01/11/213753078/ada-potensi-cuaca-ekstrem-pj-gubernur-banten-klaim-modifikasi-cuaca-efektif

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke