Salin Artikel

Berbelanja di Pasar, Karyawan Bank Papua Tewas Ditembak, Pelaku Diduga KKB Pimpinan Kalenak Murib

Menurut Kapolres Puncak, Kompol I Nyoman Punia penembakan terjadi sekitar pukul 09.30 WIT di Pasar Tradisional Sinak, Kampung Gigobak, Distrik Sinak, Kabupaten Puncak Papua, Papua Tengah.

Saat kejadian korban tengah berbelanja di pasar.

"Korban ke pasar lalu muncul orang tak dikenal langsung melakukan penembakan di bagian kepala," kata Kompol Nyoman Punia, Selasa (13/12/2022).

Korban meninggal dunia di tempat kejadian. Nyoman menyebut hingga kini pihaknya masih mendalami siapa pelaku di balik penembakan tersebut.

"Kita masih melakukan penyelidikan terhadap pelaku," ujarnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Musthofa Kamal menyebut, pelaku menggunakan senjata api jenis laras pendek.

"Pelaku diduga menggunakan jenis senjata api laras pendek, terlihat dari bekas luka yang ada pada korban," kata Kamal di Media Center Polda Papua, Selasa (13/12/2022).

Kamal menyebut, aparat gabungan TNI-Polri kini masih berusaha mengejar pelaku penembakan.

"Saat ini tengah mendalami kasus tersebut dan akan melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan," pungkasnya.

Jenazah korban kini telah dievakuasi ke Timika lalu dibawa ke Timika.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Dhias Suwandi | Editor : Krisiandi), Tribunnews.com

https://regional.kompas.com/read/2022/12/13/172000078/berbelanja-di-pasar-karyawan-bank-papua-tewas-ditembak-pelaku-diduga-kkb

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke