Salin Artikel

Pantau Harga Bahan Pokok Jelang Nataru, Mendag Zulkifli Hasan Pastikan Stok Aman

SEMARANG, KOMPAS.com-Menteri BUMN Erick Tohir dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan memantau ketersediaan dan harga bahan pokok jelang liburan Natal dan tahun baru (Nataru) di Pasar Rasamala, Banyumanik, Semarang, Jumat (2/12/2022).

Setelah berkeliling pasar sejak pukul 08.30 WIB untuk mengecek harga ke para pedagang setempat, ia memastikan stok dan harga aman.

“Ketersediaan terjamin, beras, telur, cabai, ayam semua ada. Ndak usah khawatir untuk menghadapi Natal dan Tahun Baru,” tegas Zulhas usai pantauan.

Pada kesempatan itu, kedua menteri tersebut sekaligus memborong belanja untuk emak-emak. Para pedagang pun sangat senang lantaran dagangannya dilarisi.

Dari hasil pantauan, dia menjelaskan harga cabe rawit naik sedikit, tapi bawang dan cabe merah keriting tidak, harganya tetap.

Lalu, tempe harga tetap, daging ayam harga turun, yang semula Rp 35.000, kini menjadi Rp 32.000, dan telur naik sekitar Rp 30.000.

Lebih lanjut, ia menjamin kesediaan beras bulog Rp 9.450 per kilo. Secara keseluruhan inflasi turun, sampai bulan ini 5,42. Padahal pada triwulan ke-3 kemarin 5,72 karena ada beberapa harga yang turun seperti daging ayam.

“Minyak curah itu memang belinya 15.500, kenapa beda? Karena kalau minyak kemasan 1 liter. Nah 1 liter dengan 1 kilo beda, 1 liter Rp14.000, 1 kilo Rp15.500, karena 1 kilo lebih banyak dari 1 liter, bukan karena curah mahal,” terang Zulhas.

Pihaknya memastikan bila ada harga yang naiknya di atas 5 persen, maka pemerintah daerah akan turun untuk membiayai ongkosnya.

“Misal bawang dari mana datangnya, nanti ongkos dari pemerintah daerah yang menanggung sehingga harga tetap stabil,”

Pasalnya pemerintah menjatah anggaran dana 2 persen untuk dana cadangan tidak terduga bilamana dibutuhkan untuk subsidi kebutuhan kita sehari-hari.

“Pak Tito juga concern soal ini, dan terus mengadakan rapat inflasi tiap Senin,” pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/12/02/133428078/pantau-harga-bahan-pokok-jelang-nataru-mendag-zulkifli-hasan-pastikan-stok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke