Salin Artikel

Gagal Ginjal Akut Misterius, Bayi 11 Bulan di Lampung Meninggal Dunia, Gejala Tak Bisa BAK

Pasien adalah bayi berumur 11 bulan, warga Bandar Lampung yang masuk rumah sakit pada Jumat (21/9/2022).

Tak bisa buang air kecil

Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim membenarkan, satu anak dari dua pasien AKI yang dirawat di RSAM telah meninggal dunia pada Sabtu (22/10/2022).

Menurut Nunik, berdasarkan keterangan tim dokter, kondisi pasien memburuk lantaran tidak bisa Buang Air Kecil (BAK)

"Informasi terkini dari dokter RSAM, satu pasien meninggal dunia dan satu lainnya masih dirawat," kata Nunik, sapaan akrabnya saat dihubungi, Minggu (23/10/2022).

Dihubungi terpisah, Direktur RSAM dr Lukman Pura juga membenarkan bahwa pasien berusia 11 bulan itu meninggal dunia akibat gagal ginjal akut misterius.

"Iya kami berduka, satu pasien bayi, berusia 11 bulan penyakit gagal ginjal meninggal dunia kemarin (Sabtu)," kata Lukman.


Berdasarkan catatan tim medis, kondisi bayi itu sudah memburuk sejak masuk dan dirawat di rumah sakit pelat merah itu.

Kondisi pasien ketika masuk perawatan sudah tidak bisa buang air kecil.

"Sejak masuk sini (RSAM) sudah tidak buang air kecil, diduga jadi salah satu pemicu," kata Lukman.

Sedangkan satu pasien lain, yakni balita berumur 1 tahun yang juga warga Bandar Lampung, kondisinya sudah mulai stabil meski belum bisa buang air kecil.

"Hasil pemeriksaan tanda vital normal, suhu tubuh sudah turun," kata Lukman.

Lukman menambahkan, pihaknya akan segera melakukan rapat internal dengan tim dokter RSAM terkait meninggalnya satu pasien AKI itu.

Diberitakan sebelumnya, dua balita di Kota Bandar Lampung terdeteksi mengalami gejala gagal ginjal akut. Keduanya kini dirawat di RS Abdul Moeloek (RSAM).

Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim membenarkan ada temuan anak-anak mengalami gejala gagal ginjal akut.

Dari laporan Dinas Kesehatan (Dinkes) Lampung pada Sabtu (22/10/2022) pagi, kedua pasien itu berasal dari Kota Bandar Lampung.

"Ada dua anak, asal Kota Bandar Lampung, usia 11 bulan dan 1 tahun," kata Nunik, sapaan akrabnya saat dihubungi via WhatsApp, Sabtu siang.

https://regional.kompas.com/read/2022/10/23/191202678/gagal-ginjal-akut-misterius-bayi-11-bulan-di-lampung-meninggal-dunia-gejala

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke