Salin Artikel

Longsor Tutup Jalan di Tanggamus, Warga Sakit Harus Digotong Keluar Ambulans

Warga bergotong royong memindahkan pasien dari ambulans yang dirujuk ke rumah sakit daerah.

Upaya gotong royong memindahkan pasien itu dilakukan oleh warga setempat setelah akses Jalan Raya Pekon (desa) Batu Patah sempat terputus usai dilanda longsor pada Kamis (6/10/2022) sore.

Salah satu warga setempat, Muzzani mengatakan setelah longsor terjadi, pada malam hari ada ambulans dari Pekon Paku hendak melintas.

"Mau bawa pasien untuk dirujuk ke rumah sakit, tapi nggak bisa lewat soalnya jalan tertutup tanah longsor," kata Muzzani melalui pesan singkat, Jumat (7/10/2022) siang.

Menurut Muzzani, luas area longsor di lokasi itu mencapai 10 meter dengan ketebalan sekitar 1 meter.

Akibatnya, ambulans yang membawa pasien itu tidak bisa melintas.

Warga yang berada di lokasi lalu bergotong royong membopong pasien untuk dipindahkan ke ambulans di sisi lain jalan yang tidak terdampak longsor.

"Dibantu warga sini dipindahin ke ambulans lain, karena mau ke rumah sakit, ambulans yang dari Pekon Paku nggak bisa lewat," kata Muzzani.


Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Tanggamus Inspektur Satu (Iptu) M Yusuf mengatakan, lokasi sudah dibersihkan secara bergotong royong oleh masyarakat, polisi, dan dinas BPBD Tanggamus.

"Upaya tersebut dilakukan agar kendaraan sepeda motor dapat melintasi jalan lintas itu," kata Yusuf.

Yusuf mengatakan, hujan yang terjadi pada Kamis sore kemarin sangat deras.

"Hujan dengan curah hujan tinggi kemarin sore mengakibatkan longsor jalan Pekon Batu Patah Kelumbayan kemarin pukul 18.00 WIB," kata Yusuf.

Diberitakan sebelumnya, jalan lintas dua kecamatan di Kabupaten Tanggamus tertimbun longsor setelah hujan deras melanda seharian.

Tidak ada korban jiwa dalam bencana alam tersebut, tetapi arus lalu lintas sempat terputus.

Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Tanggamus Inspektur Satu (Iptu) M Yusuf mengatakan, dua kecamatan yang terdampak longsor itu adalah Kecamatan Kelumbayan dan Kecamatan Limau.

Longsor terjadi setelah hujan deras melanda dua wilayah tersebut pada Kamis (6/10/2020) sejak pagi hingga malam hari.

https://regional.kompas.com/read/2022/10/07/144751078/longsor-tutup-jalan-di-tanggamus-warga-sakit-harus-digotong-keluar-ambulans

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke