Salin Artikel

ASEAN Para Games 2022, Polisi Kerahkan Ribuan Personel Pengamanan

Rencananya, pesta olahraga ini akan digelar pada Sabtu (30/7/2022) hingga Sabtu (6/8/2022), dengan 14 veneu tersebar di Kota Solo dan Kota Semarang, Jawa Tengah.

Kepala bagian operasi (Kabag OPS) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo, Kompol Sutoyo, mengatakan pengamanan akan berlangsung sejak walcomeing caremony di Stadion Manahan, pada Rabu (27/7/2022).

"Sekitar 3.000 personel gabungan yang akan mengamankan. Kita mendapat backup dengan instansi terkait. Komunikasi dan koordinasi terus kita lakukan dalam mempersiapkan tahapan yang akan dilakukan dalam pengamanan," kata  Kompol Sutoyo, di Mapolresta Solo, Rabu (27/7/2022).

Pembagian ribuan personel ini, dibagi menjadi beberapa tahapan. Dengan porsi terbesar berada saat opening ceremonial yang akan dihadiri 10.000 penonton di Stadion Manahan, Solo Sabtu (30/7/2022) malam.

"Kita siap back up penuh. Untuk siapa VVIP yang akan datang, kita masih menunggu info final dari penyelenggara. Dari koordinasi terakhir yang hadir by undangan. Untuk VVIP masuk lewat pintu utama dengan sistem drop out. Kemudian untuk undangan VIP melalui pintu Timur, Barat, dan sebagian Selatan," urai Sutoyo.

Lanjut Kabag OPS, setelah pengamanan pembukaan, akan dilanjutkan pengamanan para atlet dari setiap kontingen. Mulai dari lokasi penginapan, pergerakan, hingga venue acara.

Berikut, titik penginapan para atlet, Hotel Megaland Solo dan Aston untuk atlet dan ofisial panahan, Hotes Swiss Bel Saripetojo dan Haris (atletik), Lor In (bulu tangkis), Alana (boccia), Lor In Dwangsa (catur), Novotel (CP football), Hotel Paragon (tenis lapangan dan angkat berat), Hotel Sunan (tenis meja).

Lalu, Kusuma Sahid (bola basket), Sahid Jaya (goalball), Grand Hap (judo), Royal Heritage dan Swiss Bel Gilingan (voli duduk), Solia Zigna Laweyan (classifier), Haris dan Arus Semarang (renang).

"Di penginapan sudah kita tempatkan personel untuk pengamanan. Kemudian untuk pergerakan atlet juga akan kita lakukan pengamanan, baik di ruas jalan maupun secara melekat dalam hal ini pengawalan," katanya.

Terkait pengawalan, dia mengatakan bersifat permintaan masing-masing.

"Untuk pengawalan sendiri bersifat permintaan masing-masing LO. Apakah butuh (pengawalan) atau tidak. Pada intinya kita siap, termasuk armada milik Unit Patwal baik motor maupun mobil sudah siap. Transportasi koordinasi dengan Dishub," urai Sutoyo.

Sedangkan tiap venue pertandingan, akan ditempatkan antara 25 sampai 35 orang personel yang berjaga, tergantung jenis olahraganya.

"Tapi untuk pertandingan yang mengundang banyak penonton, maka kita akan pertebal pengamanannya.  Untuk teknis penonton yang masuk itu kita kembalikam pada penyelenggara, namun  orang yang nanti masuk harus sudah booster," jelas Sutoyo.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/27/142636678/asean-para-games-2022-polisi-kerahkan-ribuan-personel-pengamanan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke