Salin Artikel

Ridwan Kamil Sampaikan Pesan untuk Remaja "SCBD": Pulang ke Rumah, Jangan Menggelandang

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga ikut catwalk di lokasi penyeberangan di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Rabu (20/7/2022).

Dalam kesempatan berada di kawasan Sudirman Central Business District (SBCD) ini, Ridwan Kamil menyampaikan titipan pesan untuk remaja "SCBD" alias Sudirman, Citayam, Bojong Gede, dan Depok yang seringkali nongkrong di kawasan tersebut.

Ridwan meminta agar remaja "SCBD" untuk menjaga kebersihan dan menjaga ketertiban yang bisa menimbulkan kemacetan.

"Pulang kembali ke rumah, jangan menggelandang," ujar Ridwan Kamil.

Selain itu, Ridwan Kamil meminta agar remaja "SCBD" ini untuk membuat konten yang positif dan kreatif.

"Kira-kira itu titipan pesan dari Gub Kajarta (Kawasan Jakarta Raya) @aniesbaswedan untuk kamu-kamu semua. Hatur nuhun," tutur Ridwan.

Diberitakan sebelumnya, Ridwan Kamil menyempatkan diri mampir dan melihat langsung kawasan Dukuh Atas. Dalam unggahan video di media sosialnya, tampak Ridwan Kamil berkumpul bersama pada mitra ojek daring.

"Saya sedang berada di Dukuh Atas, diundang Pak Anies untuk meramaikan ruang publik di Jakarta," ujar Ridwan Kamil dalam unggahan video di aku Instagram @ridwankamil yang dikutip pada Rabu (20/7/2022).

"Ternyata yang menongkrong (di Dukuh Atas) bukan hanya anak-anak dari Citayam, tetapi teman-teman driver ojol (ojek online) juga yang akan ikut fashion show di pagi hari ini," Ridwan menambahkan.

Bergaya ala seleb Tiktok, Ridwan Kamil pun bertransisi dari yang semula mengenakan baju batik, berubah mengenakan pakaian modis bak model.

Ridwan mengenakan setelan jas berwarna khaki, dengan kaos putih di dalamnya. Tak lupa, ia juga memakai topi fedora berwarna krem dengan garis cokelat.

Dengan sepatu kets putih, Ridwan melenggang menyusuri jalan di Dukuh Atas sembari menenteng tas ransel cokelat. Dengan kaca mata hitam, Ridwan bak model berjalan bersama driver ojol yang tak kalah bergaya.

Sumber: Kompas.com (Editor Larissa Huda)

https://regional.kompas.com/read/2022/07/21/224256778/ridwan-kamil-sampaikan-pesan-untuk-remaja-scbd-pulang-ke-rumah-jangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke