Salin Artikel

Mayat Tengkurap Dikira Karung Hebohkan Warga Mamuju Tengah

Sontak, penemuan jasad manusia itu membuat geger warga, terutama ratusan pekerja kelapa sawit di sekitar lokasi.

Mereka berduyun-duyun ke lokasi kejadian karena penasaran sosok pria yang tewas dan tengkurap di jalan tersebut.

Diketahui, mayat yang ditemukan di jalanan Desa Kakulasan, Kecamatan Tommo, Mamuju Tengah itu bernama Basri (60), warga Desa Tamejara.

Warga sekitar, Alpiya selaku penemu jenazah menceritakan awalnya dia melintas lokasi kejadian bersama suaminya ke kebun.

Di saat melintas, dia melihat ada sepeda motor rebah tepat di tengah jalan. Namun, dia tidak dapat menemukan siapa pemiliknya.

Alpiya menuturkan, saat mencari itulah matanya tertuju pada Basri yang tertelungkup dan terendam di sebelahnya.

Saat itu, dia mengira benda itu merupakan karung berisi barang. Namun saat didekati, dia kaget karena sosok itu mayat manusia.

Alpiya langsung meminta bantuan kepada masyarakat dan karyawan perusahaan kelapa sawit di sekitar lokasi.

“Mulanya saya hanya melihat motor rebah di tengah jalan. Namun saat saya mendekat, baru saya melihat ada mayat yang tergelak di samping motor. Lalu saya pun menghubungi masyarakat dan karyawan yang tidak jauh dari lokasi kejadian," ucapnya.

Warga sempat bingung soal evakuasi jenazah tersebut. Apalagi, mereka yang datang ke lokasi tak mengenalnya. Situasi baru terkendali setelah polisi tiba di lokasi.

Tak beberapa lama, keluarga dan anak korban yang menerima laporan segera datang ke TKP, dan langsung mengenali Basri.

Sampai saat ini, polisi dan keluarga masih belum bisa menyimpulkan penyebab kematian Basri. Penegak hukum meminta keterangan saksi, termasuk Alpiya yang menemukannya.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/20/135147178/mayat-tengkurap-dikira-karung-hebohkan-warga-mamuju-tengah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke