Salin Artikel

Video Viral Anak-anak Tidur dan Joget di Tengah Jalan Jembatan Siak Pekanbaru, Polisi Bakal Tindak

Dalam unggahan akun Instagram @viralpekanbaru, aksi itu dilakukan anak-anak di tengah jalan di atas Jembatan Siak Pekanbaru, Riau.

Seperti yang dilihat Kompas.com, tampak sejumlah anak di bawah umur sedang berkumpul di atas jembatan. Aksi itu dilakukan pada malam hari.

Namun, dua orang dari mereka terlihat nekat tidur dan berjoget di tengah jalan yang sedang ramai dilewati kendaraan.

Mereka sesekali juga tampak berjoget ketika ada mobil dan sepeda motor melaju. Pengemudi terdengar membunyikan klakson, lalu anak-anak itu lari menepi.

Namun, mereka kembali lagi ke jalan. Padahal, aksi tersebut sangat membahayakan bagi diri anak-anak dan pengendara.

"Mungkin terinspirasi dari yang viral-viral anak alay yang suka menghadang truk namun banyak yang akhirnya kelindes," tulis akun Instagram itu.

Tekait hal ini, pihak kepolisian akan melakukan penindakan terhadap orang-orang yang masih nongkrong di atas jembatan.

Sebelumnya, Polresta Pekanbaru telah melakukan penindakan hingga mengangkut ratusan sepeda motor beserta pemiliknya.

"Terima kasih informasinya. Pastinya akan ada tindak lanjut, baik dari rekan polsek jajaran," kata Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Pekanbaru Kompol Angga Wahyu Prihantoro saat menanggapi pertanyaan Kompas.com melalui pesan WhatsApp, Kamis (16/6/2022).

Ia menambahkan, petugas kepolisian yang melaksanakan patroli rutin juga akan terus mengimbau masyarakat agar tidak nongkrong di atas Jembatan Siak.

https://regional.kompas.com/read/2022/06/16/152805278/video-viral-anak-anak-tidur-dan-joget-di-tengah-jalan-jembatan-siak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke