Salin Artikel

Kantor Dinas Pendidikan Pulau Buru Hangus Terbakar, Dokumen Penting Ludes

Kebakaran yang terjadi saat kondisi kantor tersebut dalam keadaan kosong karena hari libur.

Namun, seluruh bangunan, surat penting, dan barang berharga lainnya hangus terbakar.

Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Pulau Buru Aipda M.Y.S Djamaludin mengatakan, berdasarkan keterangan saksi mata, kebakaran itu terjadi sekitar 16.00 WIT.

“Pada pukul 16.00 WIT saksi Hasnia Timin keluar dari rumah hendak mencuci piring dan dia terkejut melihat kobaran api yang berasal dari belakang kantor,” katanya kepada Kompas.com via telepon, Minggu malam.

Petugas pemadam kebakaran yang mendapatkan laporan kejadian itu kemudian mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakatan ke lokasi kejadian. 

Hanya saja, mobil pemadam kebakaran yang datang tak mampu menyelamatkan kantor.

“Tidak ada korban jiwa. Namun, dokumen dan surat-surat penting  ludes terbakar,” katanya.

“Kebakaran bermula dari ruangan keuangan dan aset, kemudian merambat di titik-titik  lain,” ujarnya.

Menurut Djamaludin, saat ini polisi masih terus menyelidiki penyebab kebakaran kantor tersebut.

Dugaan sementara kantor itu terbakar karena adanya hubungan arus pendek listrik di kantor itu.

“Penyebabnya masih diselidiki. Dugaan sementara itu karena korsleting listrik,” ujarnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/05/15/201604478/kantor-dinas-pendidikan-pulau-buru-hangus-terbakar-dokumen-penting-ludes

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke