Salin Artikel

Pemudik Jalur Darat di Kaltim Meningkat, Banjarmasin Jadi Tujuan Favorit

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Puncak arus mudik tidak hanya terjadi di jalur laut maupun udara, melainkan jalur darat tak luput dari antusiasme pemudik.

Puluhan bus penumpang disiapkan untuk melayani pemudik antarkota maupun provinsi di Kalimantan.

Di Kalimantan Timur (Kaltim) sendiri, pemudik yang melalui jalur darat terus menunjukkan kenaikan mulai dari sepekan lalu atau jelang Lebaran.

Paling tertinggi terjadi pada dua hari belakangan ini, yakni setiap keberangkatan bus hampir 100 persen kursi terpenuhi.

Kepala Badan Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XVII Kaltim dan Kaltara, Avi Mukti mengatakan untuk hari ini kondisi pergerakan bus yang mengangkut pemudik masih menunjukkan kenaikan.

Meskipun tidak sebanyak dari beberapa hari sebelumnya.

“Kalau di Batu Ampar memang kenaikan tidak terlalu signifikan, kalau kita perkirakan itu sekitar 20 sampai 30 persen aja. Namun tetap ada kenaikan dibanding hari-hari biasa,” ujarnya ditemui di Pelabuhan Semayang, Balikpapan saat mendampingi Kapolda Kaltim pada Jumat (29/4/2022).

Avi mengatakan saat ini jumlah bus tujuan antarprovinsi yang beroperasi sampai 15 unit per hari.

Jumlah ini meningkat dua kali lipat dibandingkan hari biasa yakni hanya enam unit bus per harinya.

"Puncaknya itu sekitar tiga hari lalu, kapasitas di dalam bus yakni 40 seat itu penuh semua setiap keberangkatan," sebutnya.

Paling banyak menuju Banjarmasin

Dari catatannya, para pemudik dari Balikpapan, Samarinda dan sekitarnya paling banyak menuju Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Hampir setiap harinya penumpang tujuan Kalsel selalu memenuhi Terminal Batu Ampar maupun Terminal Bus Pulau Indah.

"Yang paling banyak itu ke Kalsel, setiap hari pasti ada. Besok juga masih banyak yang kesana. Kalau dari Balikpapan-Samarinda itu kan hanya rutinitas, jadi setiap hari pasti ada. Armadanya juga kami siapkan 60 unit dan itu semua sudah dalam kondisi laik jalan," ungkapnya.

Untuk puncak arus balik sendiri, pihaknya memprediksi terjadi pada tanggal 7 dan 8 Mei mendatang.

Untuk mengantisipasi puncak arus balik tersebut, BPTD telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian, dinas kesehatan, dan instansi setempat lainnya agar memperlancar penanganan arus balik nanti.

"Kita prediksi itu tanggal 7 dan 8 Mei, karena kan itu mau mendekati masa terakhir libur lebaran. Jadi kita mempersiapkan personel. Kita juga sudah bersinergi dengan teman-teman kepolisian, dinas kesehatan dan instansi lainnya untuk mensukseskan mudik," tandasnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/04/29/183925078/pemudik-jalur-darat-di-kaltim-meningkat-banjarmasin-jadi-tujuan-favorit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke