Salin Artikel

Baru 7 Hari Bertugas di Denpom Merauke, Letda Cpm I Kadek Suhardiyana Meninggal dalam Kecelakaan Saat KSAD Berkunjung ke Merauke

Kecelakaan tunggal tersebut terjadi di ruas Jalan Trans Papua Kilometer 61 Merauke, saat mobil menyusul rombongan KSAD menuju Distrik Sota sekitar pukul 10.00 WIT.

Selain Letda Cpm I Kadek Suhardiyana, seorang jurnalis Metro TV bernama Roy Darsono juga meninggal dunia dalam peristiwa itu.

Baru 7 hari bertugas

I Kadek Suhardiyana termasuk anggota yang baru bertugas di Merauke.

Kasrem 174/Anim Ti Waninggap, Kolonel Muhammad Edy Supriadi mengatakan, Suhardiyana baru bertugas selama tujuh hari.

"Betul baru tujuh hari bertugas (di Den POM Merauke),” kata Edy Supriadi, seperti dilansir dari Tribun Papua, Selasa (12/4/2022) malam.

Saat kecelakaan terjadi, I Kadek Suhardiyana berada satu mobil dengan penumpang lima orang, termasuk jurnalis Metro TV Roy Darsono.

Suhardiyana sempat dilarikan ke Rumah Sakit Bunda Pengharapan (RSBP) Merauke namun sesampainya di lokasi ternyata telah meninggal dunia.

Diterbangkan ke Bali

Jenazah telah dipulasara dan siap dimakamkan di kampung halamannya di Bali.

Oleh petugas, jenazah diterbangkan dari Merauke dan transit terlebih dahulu di Makassar.


Penerbangan dilakukan pada Selasa (12/4/2022) sekitar pukul 16.15 WIT dengan menggunakan pesawat Lion Air.

“Kami sudah lakukan secara medis untuk pemulasaran jenazah sampai dengan pemberangkatan dari Bandara Mopah Merauke ke Makassar transit karena tidak ada penerbangan langsung ke Bali,” kata Kasrem.

Di luar rangkaian mobil KSAD

Kapenrem 174/ATW Mayor Inf Laharuni mengatakan, mobil yang dikendarai personel Denpom Merauke ini mengalami kecelakan tunggal.

Dia memastikan, kendaraan Letda Kadek berada di luar rangkaian kendaraan rombongan Jenderal Dudung.

"Mobil ini murni kecelakaan tunggal, di luar rangkaian Bapak KSAD," ujar Laharuni saat memberikan keterangan pers, Selasa.

Dalam peristiwa itu, selain seorang anggota TNI, jurnalis Metro TV bernama Roy Darsono juga meninggal dunia usai mengalami luka berat di kepala.

Sumber: Kompas.com (Penulis : Kontributor Merauke, Fuci Manupapami | Editor : Priska Sari Pratiwi), Antara

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Jenazah Setda Cpm I Kadek Suhardiyana Korban Laka Tunggal Diterbangkan ke Bali

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Letda Cpm I Kadek Baru 7 Hari Berdinas di Den POM Merauke, Jenazahnya telah Diterbangkan ke Bali

https://regional.kompas.com/read/2022/04/13/031955278/baru-7-hari-bertugas-di-denpom-merauke-letda-cpm-i-kadek-suhardiyana

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke