Salin Artikel

Kronologi Polisi Amankan Remaja yang Pamer Busur dan Anak Panah di Medsos: Masyarakat Harap Tenang

KOMPAS.com - Dilaporkan warganet, seorang remaja berinisial HM di Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), diamankan polisi.

HM dianggap meresahkan warga karena memamerkan busur dan anak panah di media sosial.

"Terduga pengunggah sudah kami amankan, setelah postingannya viral dibagikan. Tolong masyarakat tetap tenang," kata Kepala Kepolsian Resor (Kapolres) Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra, Minggu (27/3/2022).

Membuat resah

Henry menjelaskan, kasus tersebut terungkap setelah warganet menandai akun polisi resmi Polres Bima Kota dan beberapa akun personel kepolsian pada unggahan HM.

Warganet mengaku resah dan takut adanya kabar soal aksi teror pemanah oleh orang tak dikenal.

Unggahan HM dengan cepat menyebar. Tim dari Polsek Wera pun akhirnya mendatangi rumah HM untuk melakukan penangkapan.

"Untuk semua masyarakat, tolong tidak menyimpan senjata-senjata tajam yang tujuannya untuk membuat masalah. Jaga bersama anak kita," pungkasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, HM dalam unggahannya itu menampilkan ada enam buah anak panah yang terbuat dari besi.

Lalu, ujung anak panah tidak dibuat satu runcingan, melainkan dimodifikasi bercabang hingga seperti tangkai daun.

Selain itu, HM juga memberikan keterangan pada foto tersebut, 'persiapan malam minggu'. (Phyatg Kurniati).

https://regional.kompas.com/read/2022/03/28/192250478/kronologi-polisi-amankan-remaja-yang-pamer-busur-dan-anak-panah-di-medsos

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke