Salin Artikel

Diguyur Hujan Deras, Tebing di Jalur Wisata Pantai Pesawaran Longsor

LAMPUNG, KOMPAS.com - Diduga karena hujan deras sejak siang hari, tebing di sisi jalur wisata pesisir pantai Kabupaten Pesawaran, longsor.

Arus lalu lintas sempat terputus dan kemacetan lebih dari 5 kilometer pada Minggu (27/3/2022) sore.

Kemacetan panjang dan longsor tebing ini ramai diinfokan warganet di media sosial.

Sejumlah warganet mengatakan, lokasi yang mengalami longsor berada di jalur wisata di Jalan Way Ratai, Dusun Magan, Kecamatan Teluk Pandan, atau di tikungan dekat pintu masuk Pantai Mutun.

Yuyun Wijaya (37) salah satu warga mengatakan, dia dan rombongan sempat terjebak macet hampir satu jam setelah keluar dari area Pantai Mutun.

Menurut Yuyun, kemacetan akibat adanya longsor tebing di sebelah kiri jalan dari arah Desa Hanura menuju Bandar Lampung.

"Tadi macet total, pas lewat tikungan, longsornya dari arah tebing, katanya emang sedang dikeruk tebingnya," kata Yuyun, saat dihubungi, pada Minggu malam.

Yuyun mengatakan, ketika rombongannya melintas, lokasi longsor sedang dibersihkan eksavator.

Namun, kondisi jalan yang tergenang air dan lumpur membuat pengendara kesulitan.

"Sudah dibersihin tadi, Mas. Tapi, masih genang airnya, banyak lumpur juga," kata Yuyun.

Vina Setiawan (26), warga lain yang juga sempat terjebak macet mengatakan, pada Minggu sore wilayah setempat memang hujan deras.

"Agak banjir tadi, sekitar selutut (orang dewasa) banjirnya. Tadi, terpaksa nuntut motor, takut jatuh soalnya banyak lumpur," kata Vina.


Vina sendiri pada Minggu sore itu baru pulang dari Pantai Klapa Rapat di wilayah Ketapang, Pesawaran.

Vina mengatakan, lokasi longsor yang tadi dilewati adalah sebuah tebing di sisi kiri jalan yang berada setelah pertigaan pintu masuk Pantai Mutun.

"Kalau dari arah Bandar Lampung sesudah pintu masuk Mutun, kalau dari arah saya tadi  sebelum pantai Mutun," kata Vina.

Menurut Vina, tebing yang longsor ada di area proyek, tetapi material longsor yang terbawa air hujan ikut menggenangi jalan.

Kepala Dusun Magan, Ali membenarkan tebing di sisi Jalan Way Ratai itu longsor.

"Diduga akibat hujan deras sehingga longsor dan material longsor terbawa arus hingga ke jalan," kata Ali.

Ali menambahkan, arus lalu lintas sudah lancar dan jalan sudah bisa dilalui setelah warga setempat bergotong royong menyingkirkan lumpur dan kayu yang terbawa banjir.

"Tidak ada korban jiwa atau rumah rusak, cuma tadi jalan memang sempat macet total," kata Ali.

Hingga berita ini dibuat, belum ada keterangan resmi dari Pemerintah Kabupaten Pesawaran maupun Polres Pesawaran terkait bencana longsor tersebut.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/27/222835178/diguyur-hujan-deras-tebing-di-jalur-wisata-pantai-pesawaran-longsor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke