Salin Artikel

Melihat Keindahan Camping Ground di Dekat Sirkuit Mandalika, Pintu Tenda Menghadap Laut

Tenda itu disediakan untuk mengantisipasi keterbatasan akomodasi di sekitar Sirkuit Mandalika.

Tenda-tenda itu didirikan di sejumlah lahan camping ground, salah satunya di taman Pantai Kuta Mandalika.

Di camping ground itu, pengunjung akan merasakan hal yang berbeda dengan fasilitas hotel pada umumnya. Para pengunjung dimanjakan dengan pemandangan laut biru dan pasir putih bersih.

Pada sore hari, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan matahari terbenam di antara Bukit Kuta. Para pengunjung juga bisa memilih tenda yang diinginkan, mulai dari kapasitas dua hingga empat orang.

Di dalam tenda telah disediakan matras empuk dan instalasi listrik untuk mengecas ponsel dan laptop.

Namun, pengelola camping ground tak menyediakan makanan dan minuman. Para pengunjung bisa membeli makanan di luar, seperti lapak warga dan Bazar Mandalika yang berjarak 100 meter dari lokasi kemah.

"Silakan untuk makanan dapat dibeli di luar, jangan khawatir ada bazar dan lapak-lapak warga yang menyediakan makanan dekat dari sini," ungkap salah seorang pengelola camping ground Asep di lokasi, Kamis (17/3/2022).

"Untuk toilet sendiri kita menggunakan toilet ITDC, lokasinya di sebelah barat camping, bisa digunakan," ungkap Asep.

Pengunjung yang ingin menginap di tenda disarankan membawa kebutuhan pribadi, seperti selimut dan senter.

Selain menikmati keindahan pantai di area camping ground, penonton juga dapat mengunjungi wisata lainnya seperti menaiki Bukit Seger. Di bukit itu, terlihat jelas lintasan 10 Sirkuit Mandalika yang berbatasan dengan pantai.

Selain itu, pengunjung dapat mengunjungi Desa Adat Sade, rumah adat suku Sasak Asli, dengan segala kerajinan warisan budaya yang ditampilkan.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/18/111225578/melihat-keindahan-camping-ground-di-dekat-sirkuit-mandalika-pintu-tenda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke