Salin Artikel

Sedang Menambang Batu Bara, Pekerja PT KIM Tertimbun Longsor, 2 Meninggal, 2 Selamat

JAMBI,KOMPAS.com - Empat pekerja PT Kuansing Inti Makmur (KIM) tertimbun longsor saat menambang batubara di Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo, Jambi.

Tim gabungan TNI, Polri dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) PT KIM berhasil mengevakuasi 4 pekerja yang tertimbun longsor.

Dari empat pekerja itu, 2 meninggal dunia, seorang patah tulang kaki dan satunya lagi mengalami luka ringan.

"Ya. Benar pekerja PT KIM tertimbon longsor. Kita (tim gabungan) sudah melakukan evakuasi," kata Kapolres Bungo AKBP Guntur Saputro melalui pesan singkat, Senin (14/3/2022).

Ia mengatakan, proses evakuasi dilaksanakan oleh tim terpadu yang terdiri dari K3 PT KIM bersama TNI dan Polri selama 2 hari.

"Saat ini semua korban sudah dievakuasi seluruhnya," kata Kapolres.

Adapun identitas korban meninggal dunia karena tertimbun longsor di lokasi penambangan batubara PT KIM adalah Agus (32) warga Kabupaten Ponorogo Provinsi Jawa Timur dan Suhanda Mulya (33), dari Sumatera Barat.

Korban mengalami luka berat atau patah kaki bernama Pirna Irwansyah (35) selaku operator ekskavator dari Provinsi Bengkulu.

Kemudian terakhir, kata Guntur, pekerja yang hanya mengalami luka ringan bernama Riwayat (42) dari Kabupaten Belilas, Provinsi Riau.

Kepala Teknik Tambang PT Kuansing Inti Makmur (KIM) Faskal Ibrahim membenarkan ada karyawannya yang tewas tertimbun longsor.

Insiden itu terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak Selasa (8/3/2022).

https://regional.kompas.com/read/2022/03/14/194034578/sedang-menambang-batu-bara-pekerja-pt-kim-tertimbun-longsor-2-meninggal-2

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke