Salin Artikel

Gunung Kerinci di Pulau Sumatera: Tinggi, Jalur Pendakian, dan Waktu Tempuh

Kompas.com - Gunung Kerinci merupakan gunung tertinggi di Pulau Sumatera dengan ketinggian 3.805 mdpl.

Gunung Kerinci terletak di Provinsi Jambi, bersebelahan dengan Provinsi Sumatera Barat. Tepatnya, gunung berada di perbatasan Provinsi Sumatera Barat dan Provinsi Jambi.

Gunung yang secara administratif berada di kawasan Taman Nasional Seblat merupakan gunung berapi yang masih akif dikenal juga dengan nama Puncak Indrapura, Gunung Gadang, Berapi Kerinci, dan Korinci.

Salah satu World Heritage Site, untuk Tropical Rainforest Haritage of Sumatra ini merupakan gunung berapi tertinggi di kawasan Asia Tenggara.

Tidak salah, jika Gunung Kerinci menjadi incaran para pendaki. Selain tinggi gunung yang menantang, dari puncak gunung pendaki dapat melihat pemandangan menakjubkan Kota Jambi, Padang, dan Bengkulu hingga Samudera Hindia yang terlihat jelas.

Gunung Kerinci juga memiliki kawah seluas 400 x 120 meter yang terisi dengan air berwarna hijau.

Pemandangan alam lainnya di Gunung Kerinci berupa Danau Bento, rawa tertinggi dengan air jernih di Sumatera yang terletak di bagian timur gunung.

Kemudian di bagian belakang gunung, ada Gunung Tujuh yang memiliki kawah indah hampir belum pernah tersentuh.

Jalur Pendakian Gunung Kerinci

Pendakian Gunung Kerinci berawal dari Desa Kersik. Kondisi jalan tampak jelas dan mudah diikuti. Gunung yang menjadi favorit para pendaki ini memiliki tahap pendakian dengan berbagai kondisi jalan.

1. Tahap Desa Kersik Tuo - Pintu Rimba

Tahap ini merupakan pendakian dari Desa Kersik Tuo masuk menuju kaki Gunung Kerinci. Pada tahap pendakian ini melewati Tugu Macan Sumatera lalu kebun teh milik PTPN VIII dan perladangan penduduk.

Selain itu, pendaki dapat menggunakan mobil pikap untuk menghemat tenaga.

Pintu rimba yang berupa perbatasan penduduk dengan hutan berada pada ketinggian 1.800 mdpl.

2. Tahap Pintu Rimba - Bangku Panjang

Tahap ini sudah berjalan menuju hujan jalan setapak tidak begitu menanjak. Perjalanan menempuh waktu kurang lebih 30 menit mencapai Bangku Panjang yang berada pada ketinggian 1.909 mdpl.

3. Tahap Bangku Panjang - Batu Lumut

Selanjutnya perjalanan menuju Batu Lumut, kondisi jalan masih landai dengan hutan lebat. Jarak menuju Batu Lumut yang memiliki ketinggian 2.000 mdpl kurang lebih 2 km dengan waktu tempuh 30 menit.

4. Tahap Batu Lumut - Shelter I

Menuju shelter I, jalan mulai menanjak tajam, hutan mulai rapat dengan pohon besar-besar. Jarak tempuh kurang lebih 3 km dengan waktu tempuh 2 sampai 2,5 jam.

Shelter I memiliki ketinggian 2.225 mdpl. Tidak jauh dari shelter ini terdapat jalur setapak menuju sumber air endapan.

5. Tahap Shelter I - Tahap Shelter II

Menuju shelter II, jalan setapak semakin menanjak dan terjal. Pohon semakin jarang, terkadang pendaki harus berpegangan pada akar pohon.

Waktu tempuh dari shelter I menuju shelter II sekitar 2,5 jam. Shelter II berada di ketinggian 3.057 mdpl.

6. Tahap Shelter II - Shelter III

Jalan dari shelter II ke shelter III sangat terjal dan berbentuk seperti saluran air yang ditumbuhi tumbuhan sup alpine, seperti gorong-gorong.

Saat melalui jalan ini, pendaki harus membungkuk kalau membawa ransel besar. Selain itu, kondisi jalan berdinding tanah.

Pendaki harus menempuh waktu sekitar 1 jam untuk berjuang melewati jalan ini. Setelahnya, pendaki akan berada pada tanah yang datar dan luas.

Shelter III berada pada ketinggian 3.319 mdpl.

7. Tahap Shelter III - Puncak Kerinci

Perjalanan dari shelter III menuju Puncak Kerinci membutuhkan waktu kurang lebih 1,5 jam. Kondisi jalan berupa batu cadas, terbuka, dan terjal.

Jika terjadi badai di wilayah ini akan terasa kencang sekali, bahkan kabarnya batu kerikil bisa beterbangan.

Sebelum mencapai puncak akan menemui medan datar dan berbatu-batu. Di tempat tersebut menjadi tugu peringatan para pendaki yang meninggal di gunung ini.

Sumber: https://www.the7summitsindonesia.com/ dan https://www.swiss-belhotel.com/

https://regional.kompas.com/read/2022/03/09/122921878/gunung-kerinci-di-pulau-sumatera-tinggi-jalur-pendakian-dan-waktu-tempuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke