Salin Artikel

Heboh, Semburan Lumpur Bercampur Gas di Mamuju Tengah

Fenomena alam ini langsung menghebohkan warga setempat.

Kepolisian dan pemerintah setempat pun turun tangan menyelidiki semburan lumpur itu.

Alimuddin (54), pemilik pekarangan, mengaku kaget lantaran saat memperbaiki rumah, dia tiba-tiba mendengar bunyi semburan yang begitu keras persis di belakang rumahnya.

Alimuddin lalu mengecek asal suara karena penasaran.

Dia kaget ternyata sisa galian sumur bor miliknya mengeluarkan semburan lumpur yang diduga mengandung gas. Semburan tersebut kurang lebih setinggi satu meter.

“Mulanya saya membenahi rumah tiba-tiba mendengar suara ada air muncrat, setelah saya periksa di belakang rumah ternyata sumurnya mengeluarkan semburan lumpur,” kata Alimuddin, Minggu (6/3/2022).

Mengetahui kejadian tersebut, pihak kepolisian dan BPBD terjun ke lokasi.

Agar tidak membahayakan, polisi memberi garis pembatas supaya warga tidak mendekat ke lokasi.

Sebab, dikhawatirkan semburan lumpur yang mengeluarkan aroma tidak sedap tersebut bercampur zat membahayakan.

Pihak keamanan kemudian menutup lubang tersebut mengunakan bongkahan batu agar semburan lumpur tidak semakin membesar. 


Beruntung semburan lumpur yang ditutup bongkahan batu besar dapat ditutup, sehingga luapan semburan lumpur tidak semakin membesar dan tidak masuk ke dalam rumah.

“Lubang semburan telah ditutup dengan bongkahan batu besar dan semoga tidak terjadi semburan lagi,” jelas Ipda Argo Pongki Atmojo, Kasat Reskrim Polres Mateng

Semburan lumpur yang diduga bercampur gas alam tersebut diduga terbentuk akibat panas yang mengendap karena lahan di daerah tersebut merupakan tanah gambut.

https://regional.kompas.com/read/2022/03/06/132153178/heboh-semburan-lumpur-bercampur-gas-di-mamuju-tengah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke