Salin Artikel

Tidak Ada Tempe, Ibu Ini Terpaksa Ganti Lauk dengan Ikan Asin

Masyarakat yang mau membeli tempe kaget, dan terpaksa harus mengganti dengan lainnya. Seperti yang dilakukan oleh Rikayatun (34).

Warga Kaliwungu ini datang di pasar tradisional Kendal awalnya ingin membeli tempe untuk dijadikan lauk. Tapi, ia terpaksa ia membeli ikan asin, karena di pasar Kaliwungu, tidak ada yang menjual tempe.

“Saya sudah muter-muter. Tapi tidak ada yang jualan,” kata Rikayatun.

Rikayatun, mengaku baru tahu kalau mulai hari ini, pedagang tempe tidak berjualan dari pedagang sayur.

“Iya, tadi saya dikasih tahu mereka tutup dan tidak berjualan tempe, hingga Rabu nanti,” ujar dia.

Sama dengan Rikayatun. Bu Karyono, juga mengaku tidak menemui penjual tempe, termasuk penjual tempe langganannya.

Pemilik Soto Pojok Telkom itu mengatakan kalau dirinya sudah tahu kalau hari ini, penjual tempe mogok berjualan karena harga kedelai mahal.

“Saya ke pasar Kendal, mau beli jeruk nipis, kentang, seledri dan sebagainya. Tapi sekalian cari tempe, siapa tahu ada yang masih berjualan,” ujar bu Karyono.

Bu Karyono berujar, dirinya sudah stok tempe banyak, karena tahu bakal ada mogok jualan tempe dari pedagang. Jadi, beberapa hari lalu membeli tempe banyak untuk stok.

“Tapi stok tempe saya sudah habis untuk hari ini,” tambahnya.

Untuk mengganti tempe, jelas Bu Karyono, dirinya mengganti dengan memperbanyak bregedel dan bakwan. “Lha, mau bagaimana lagi,” ucap Bu Karyono.

Untuk memastikan pedagang tempe dan tahu komitmen melakukan aksi, pengurus Primkopti Harum Kendal perwakilan Kaliwungu turun ke pasar tradisional Kaliwungu dan pasar Sidorejo Brangsong.

Tujuannya untuk memastikan pedagang tahu dan tempe tidak berjualan di pasar tersebut.

“Sebelumnya kwmi sudah memasang spanduk aksi mogok produksi dan berjualan tahu tempe di pasar tradisional di Kendal,” kata Pengurus Primkopti Harum Perwakilan Kaliwungu, Muslikhin.

Dikatakan aksi mogok ini dilakukan mengacu pada kesepakatan para perajin untuk melakukan aksi mogok produksi selama tiga hari, mulai hari ini hingga Rabu 23 Februari 2022.

https://regional.kompas.com/read/2022/02/22/122013878/tidak-ada-tempe-ibu-ini-terpaksa-ganti-lauk-dengan-ikan-asin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke