Salin Artikel

Diserang Kelompok Bersenjata Saat Perbaiki Jembatan di Maybrat, 1 Prajurit TNI Gugur, 3 Luka-luka

KOMPAS.com - Baku tembak antara prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan anggota Kelompok Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) OPM terjadi di Jembatan Kamundan, Kabupaten Maybrat, Papua Barat, Kamis (20/1/2022).

Akibatnya, satu prajurit TNI dari Kodam XVIII Kasuari Serda Miskel Rumbiak gugur. Lalu, rekan korban Serda Darusman dilaporkan kritis.

Untuk dua anggota lainnya yaitu Prada Aziz tertembak di bagian tangan kanan dan Prada Abraham mengalami luka tembak di paha kanan.

"Iya benar, informasi yang kami terima, satu orang prajurit TNI gugur dan satu lainnya dalam kondisi kritis, " kata Kepala Bidang Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol Adam Erwindi, Kamis (20/1/2022).

Peristiwa penyerangan itu dilakukan TPNB saat sejumlah anggota Yon Zipur 20 PPA melaksanakan bakti pengerjaan Jembatan Kamundan.

Saat dikonfirmasi, Kepala Pusat Penerangan Kodam XVIII Kasuari Kolonel Hendri Pasiroren membenarkan adanya insiden penyerangan itu. Namun, pihaknya belum menjelaskannya secara detail.

Setelah penyerangan itu, para korban segera dilarikan ke puskesmas terdekat.

(Penulis: Mohamad Adlu | Editor: Phytag Kurniati)

https://regional.kompas.com/read/2022/01/20/140659578/diserang-kelompok-bersenjata-saat-perbaiki-jembatan-di-maybrat-1-prajurit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke