Salin Artikel

Vaksinasi Covid-19 untuk Anak 6-11 Tahun di Bali Dimulai 15 Desember

"Sudah (siap), Bali akan mulai (vaksin anak) tanggal 15 Desember," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali Ketut Suarjaya saat dihubungi, Senin (13/12/2021).

Menurut Suarjaya, ratusan ribu anak yang akan mengikuti vaksinasi itu tersebar di 9 kabupaten dan kota se-Bali.

Rinciannya yakni kabupaten Jembrana sebanyak 31.773 anak, Karangasem 55.599 anak, Klungkung 20.034 anak, Tabanan 35.215 anak dan Kota Denpasar sebanyak 60.126 anak.

Kabupaten Badung sebanyak 45.406 anak, Bangli 24.733 anak, Buleleng 85.070 anak, Kabupaten Gianyar sebanyak 40.787 anak.

Program itu, kata dia, akan dilakukan secara bertahap. Pihaknya masih menunggu Keputusan Menteri Kesehatan (KMK) terkait juknis pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.

"Bertahap, nanti jenis vaksinnya Sinovac," kata Suarjaya.

Sementara itu, berdasarkan data dari Satgas Covid-19 Provinsi Bali, capaian vaksinasi dosis pertama sudah mencapai 101 persen atau 3.457.931 orang dari target sasaran 3.405.130 orang. Dosis kedua mencapai 90 persen atau 3.056.995 orang.

Sebelumnya, pemerintah merancang vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6 sampai 11 tahun akan dimulai Selasa 14 Desember 2021.

Jumlah sasaran vaksinasi mencapai 26,5 juta anak berdasarkan data sensus penduduk 2020.

Plt Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kemenkes dr Maxi Rein Rondonuwu mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan kick off pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6 -11 tahun.

“Kami harapkan hari Selasa (14/12/2021) sudah dilakukan kick off di beberapa daerah yang akan kami tetapkan dan selanjutnya itu secara bertahap sampai tahun depan akan kita lakukan vaksinasi semua anak usia 6-11 tahun yang totalnya berdasarkan data itu ada 26,8 juta,” kata dia dalam sosialisasi pelaksanaan vaksinasi COVID-19 untuk anak usia 6-11 tahun secara virtual, Minggu (12/12/2021).

https://regional.kompas.com/read/2021/12/13/124608578/vaksinasi-covid-19-untuk-anak-6-11-tahun-di-bali-dimulai-15-desember

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke