Salin Artikel

Sakit Hati Tak Dapat Warisan, Pria Ini Bakar Rumah Orangtuanya

Pria tersebut membakar rumah orangtuanya, karena kesal tidak mendapat warisan.

"Dari hasil interogasi, pelaku mengakui perbuatannya. Pelaku membakar rumah orangtuanya karena sakit hati kepada kakaknya saat minta uang tidak diberi," kata Kapolsek Tambang, Iptu Mardani Tohenes dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (7/12/2021).

Selain itu, sambung dia, pelaku dijanjikan akan diberi uang hasil penjualan rumah orangtuanya. Akan tetapi, rumah warisan tersebut tidak kunjung dijual oleh kakaknya.

Hal itu membuat pelaku marah dan membakar rumah orangtuanya.

Mardani mengungkapkan bahwa pelaku positif menggunakan narkoba. Hal itu diketahui setelah dilakukan cek urine oleh petugas.

"Dari hasil cek urine pelaku, terbukti mengandung zat methamphetamine yang mengindikasikan pelaku sebagai pengguna narkoba jenis sabu," sebut Mardani.

Pelaku ditangkap beberapa jam setelah membakar rumah orangtuanya. Tim polisi yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Tambang, Ipda Melvin Sinaga, langsung menggelandang pelaku ke kantor polisi.

Dari kasus ini, petugas menyita sejumlah barang bukti, seperti kompor gas, tabung gas, potongan kayu bekas terbakar, korek api, dan sebilah parang.

https://regional.kompas.com/read/2021/12/07/102122978/sakit-hati-tak-dapat-warisan-pria-ini-bakar-rumah-orangtuanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke