Salin Artikel

Sirkuit Mandalika Lolos Homologasi, Direktur Utama ITDC: Kami Berterima Kasih atas Dukungan Semua Pihak

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Pertamina Mandalika International Street Circuit atau lebih dikenal dengan Sirkuit Mandalika telah lulus homologasi oleh Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM).

Berdasarkan hasil inspeksi lapangan yang dilakukan FIM pada Kamis (18/11/2021), sirkuit baru yang dimiliki oleh PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan dikelola oleh Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku bagian dari ITDC Group ini dinyatakan layak digunakan untuk penyelenggaraan ajang balap MOTUL FIM Superbike World Championship (WSBK) 2021.

"Ini adalah kabar gembira bagi kita semua dan sebuah kebanggaan yang besar mengingat sirkuit ini adalah sirkuit yang baru. Kita telah membuktikanbahwa sirkuit ini layak dan memiliki kualitas yang memenuhi syarat untuk menggelar event balap motor internasional," kata Direktur Utama MGPA Ricky Baheramsjah dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/11/2021).

Pembangunan Sirkuit Mandalika ini diklaimnya cepat terbangun, hanya membutuhkan waktu sekitar 14 bulan.

"Pembangunan sirkuit juga dilakukan dengan cepat yaitu memakan waktu hanya 14 bulan. Kami berterima kasih atas dukungan semua pihak sehingga kita dapat mencapai prestasi ini,"  kata Ricky.

Dengan selesainya homologasi, memacu semangat untuk semakin bekerja keras dalam menggelar rangkaian balapan WSBK yang mulai berlangsung hari ini.

"Saat ini, seluruh peralatan siap dan lengkap, perangkat penyelenggara dan pendukung balapan juga sudah siap. Kami mohon doa dan dukungan agar event ini berjalan lancar dan sukses," ungkap Ricky.

Sebagai informasi, mulai hari ini akan berlangsung rangkaian balapan IATC dan WSBK.

Adapun agenda balapan adalah Jumat (19/11/2021) mulai pukul 09.00 hingga 16.15 Wita, berupa 6 sesi free practice IATC dan WSBK, serta IATC race 1.

Selanjutnya pada Sabtu (20/11/2021) terdapat 8 sesi, termasuk IATC race 2 & 3, The Supersport World Championship (WorldSSP) race 1, WSBK free practice dan race 1, yang dimulai pukul 09.00 hingga 16.30 Wita.

Sementara Minggu, 21 November 2021 yang akan berlangsung dari pukul 09.00 Wita hingga 16.15 Wita, terdiri dari 7 sesi termasuk IATC race 4, WSSP race 2, final race WSBK, serta Winners’ Awards Presentation.

https://regional.kompas.com/read/2021/11/19/132709978/sirkuit-mandalika-lolos-homologasi-direktur-utama-itdc-kami-berterima-kasih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke