Salin Artikel

Antisipasi Libur Natal dan Tahun Baru, Gibran Siagakan RS Darurat dan Tempat Isoter

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan telah melakukan persiapan dalam menghadapi libur Natal dan Tahun Baru 2022.

Persiapan itu dilakukan dengan cara menyiagakan rumah sakit darurat dan tempat karantina/ isolasi terpusat.

"BOR rumah sakit tetap standby semua. Rumah sakit darurat standby semua. Tidak ada yang kita bongkar atau tutup," terang Gibran di Solo, Jawa Tengah, Kamis (18/11/2021).

Gibran menambahkan persiapan juga dilakukan guna mengantisipasi terhadap munculnya gelombang ketiga Covid-19.

Meski demikian, putra sulung Presiden Jokowi berharap tidak ada gelombang ketiga Covid-19 di Solo.

"Kan menjelang Nataru ini harus siap-siap semua. Antisipasi gelombang berikutnya juga. Tapi mudah-mudahan tidak ada," sambung dia.

Gibran mengatakan, belum ada instruksi secara khusus mengenai pemudik yang masuk ke Solo dikarantina.

Tetapi, ayahanda Jan Ethes Srinarendra menerangkan melakukan antisipasi sejak dini penting agar sesuatu yang tidak diinginkan terjadi.

"Belum ada instruksi khusus. Tapi tetap kita siapkan tempat karantina/isolasi," ungkap suami Selvi Ananda.

Dikatakan dia tempat karantina yang telah disiapkan tersebut salah satunya Asrama Haji Donohudan di Boyolali.

"Asrama Haji Donohudan masih kosong banyak. Tenang saja banyak tempat," tutur Gibran.(

https://regional.kompas.com/read/2021/11/18/210141278/antisipasi-libur-natal-dan-tahun-baru-gibran-siagakan-rs-darurat-dan-tempat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke