Salin Artikel

Soal Nama Capres 2024, Ini Pilihan DPD Gerindra Jabar

Menurut Dasco, DPD Gerindra Jabar mendukung Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto agar kembali maju sebagai capres.

Dukungan tersebut mencuat saat Rakorda Partai Gerindra yang digelar oleh DPD Gerindra Jabar.

"Hari ini hasil dari Rakorda Jabar menyampaikan aspirasi dari Gerindra se-Jawa Barat, untuk meminta kepada DPP menyampaikan kepada Ketua Umum, Ketua Dewan pembina Partai Gerindra, Pak Prabowo Subianto, untuk mengikuti kontestasi menjadi capres dari Partai Perindra pada tahun 2024," kata Dasco di Bandung, Jabar, Jumat (22/10/2021).

Dasco mengatakan, Jabar menjadi provinsi ke-12 yang menyatakan dukungan kepada Prabowo Subianto dalam ajang Pilpres 2024.

"Yang terakhir kemarin, sebelum di Jabar, itu Jawa Timur. Sudah ada sekitar 12 provinsi yang menyatakan meminta Pak Prabowo maju sebagai calon presiden dari Gerindra. Jabar ini provinsi ke-12,"  kata Dasco.

Dasco mengatakan, Prabowo yang hingga saat ini belum menyatakan kesediaan maju sebagai capres kemungkinan bisa berubah pikiran dengan dukungan dari kader di Jabar.

"Tentunya sebagai daerah dengan lumbung suara terbesar akan sedikit dan banyaknya mempengaruhi Pak Prabowo untuk menyatakan sikap," ucap Dasco.

Setelah dukungan disampaikan kepada Prabowo Subianto, Dasco meminta kepada DPD Gerindra Jabar untuk menjaga konsistensi dan kekompakan agar bisa memenangkan Prabowo Subianto di Jabar.

"Kami minta Gerindra Jawa Barat untuk melakukan konsolidasi, menjaga kekompakan, dan terus dekat dengan rakyat untuk merebut kemenangan di 2024," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2021/10/22/192154778/soal-nama-capres-2024-ini-pilihan-dpd-gerindra-jabar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke